Gaya Hidup

Fourtwnty Meriahkan Puncak Epic 15th Anniversary Discovery Shopping Mall Bali

Minggu, 01 Desember 2019 - 22:37 | 205.50k
Penampilan grup band Indie Fourtwnty memeriahkan puncak acaraEpic 15th Anniversary Discovery Shopping Mall Bali.(foto: Imadudin M/TIMES Indonesia)
Penampilan grup band Indie Fourtwnty memeriahkan puncak acaraEpic 15th Anniversary Discovery Shopping Mall Bali.(foto: Imadudin M/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, KUTADiscovery Shopping Mall Bali merayakan puncak hari ulang tahun ke-15, Minggu (1/12/2019). Acara bertajuk 15th Anniversary Discovery Shopping Mall Bali ini pun dimeriahkan dengan penampilan spesial dari Fourtwnty.

Grup yang terdiri oleh Ari Lesmana, Roots dan Nuwi itu sukses memukau ratusan penonton. Ari Lesmana sang vokalis, langsung membuka penampilan dengan membawakan lagu Realita.

Ratusan penonton yang hadir pun langsung menyambut dengan bernyanyi bersama. Tak berselang lama, sederet lagu-lagu populer pun disenandungkan antara lain Argumentasi Dimensi, Aku Bukan Binatang, Hitam Putih, dan Aku Tenang. Tak ketinggalan lagu andalan seperti Zona Nyaman juga oleh grup trio tersebut.

Penampilan-grup-band-Indie-Fourtwnty-a.jpg

Sebelum tampil beragam penampilan ditampilkan di atas panggung. Mulai dari penampilan tari Bali, grand final Discovery Got Talent Band Hunt dan Fashion Show dari Sogo, Polo, dan Centro.

Pada kesempatan ini, Discovery Shopping Mall juga turut meluncurkan aplikasi baru yakni Discovery Shopping Mall, untuk memudahkan pelanggan setianya mengakses informasi hingga promo terbaru.

"Aplikasi ini hadir untuk memudahkan pelanggan mengakses semua informasi tentang Discovery Shopping Mall," kata General Manager Discovery Shopping Mall Bali, Gustav Riandory.

Penampilan-grup-band-Indie-Fourtwnty-b.jpg

Gustav menyampaikan dalam peringatan HUT ke-15 ini Discovery Shopping Mall menggelar serangkaian acara yang mengandung unsur Tri Hita Karana. Tri Hita Karana yang dimaksud ialah hubungan dengan hubungan dengan sesama manusia, hubungan dengan alam sekitar, dan hubungan dengan ke Tuhan yang saling berkaitan.

Mulai dari doa bersama, Beach Cleaning, pelepasan Tukik atau penyu, berbagai keceriaan dengan anak panti, dan mengkampanyekan #HairforLife, gerakan gundul untuk membantu anak-anak penderita kanker.

Edisi-Senin-2-Desember-2019-FOURTWINTY.jpg

Dalam penampilannya di kawasan Pantai Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Fourtwnty seolah menghipnotis para penonton yang sebagian dihadiri generasi muda.

Sekitar satu jam, Fourtwnty mengajak penonton untuk menyanyi lagu khas indie, lagu-lagu yang dibawakan pun membuat penonton larut bersorak dan bernyanyi bersama dalam puncak HUT ke-15 Discovery Shopping Mall Bali. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Bali

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES