Indonesia Positif

Final Idaman Tersaji di Turnamen Bola Voli Ansor Turi Cup 2019

Minggu, 01 Desember 2019 - 12:00 | 202.55k
Penyanyi muda yang khas dengan lagu-lagu sholawatnya, Veve Zulfikar akan tampil menjelang final antar klub di lapangan Dusun Kruwul, Desa Sukoanyar, Kecamatan Turi, Lamongan, Minggu, (1/12/2019). (FOTO: Zainal/AJP TIMES Indonesia)
Penyanyi muda yang khas dengan lagu-lagu sholawatnya, Veve Zulfikar akan tampil menjelang final antar klub di lapangan Dusun Kruwul, Desa Sukoanyar, Kecamatan Turi, Lamongan, Minggu, (1/12/2019). (FOTO: Zainal/AJP TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, LAMONGAN – Duel final antar klub yang akan mempertemukan Ivoga Gajah kontra RDF Tambakboyo menjadi  final idaman dipuncak gelaran Turnamen Bola Voli Ansor Turi Cup 2019, di lapangan Dusun Kruwul, Desa Sukoanyar, Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan, Minggu, (1/12/2019).

Pertemuan dua tim tersebut, telah diprediksi akan terjadi. Selain merupakan tim yang sudah malang melintang di dunia voli lamongan, keduanya selama turnamen telah menghadirkan beberapa nama berkelas sebagai pemain "interlokal".

Voli-Ansor-Turi-Cup-2.jpg

Ivoga yang selalu menampilkan Ilung pemain dari Madura, sebagai motor serangan dan RDF yang mengandalkan eks pemain bola voli pantai dari Tuban, Nanda, menjadi alasan duel kedua tim ini layak menjadi ajang penutup dan menarik untuk disaksikan.

Sementara sebagai sajian pembuka, panitia akan menghadirkan penyanyi muda yang khas dengan lagu-lagu sholawatnya, Veve Zulfikar. "Kita ingin menampilkan sesuatu yang beda di turnamen ini, gabungan olahraga dan entertaint," kata Alamudin, Ketua PAC Ansor Turi. 

"Juga tidak meninggalkan kultur NU kami, dengan tampilan lagu sholawat yang millenial-lah, yang khas anak muda oleh ning Veve Zulfikar," ucapnya menambahkan.

Voli-Ansor-Turi-Cup-3.jpg

Di sisi lain, gelaran antar desa telah ditutup, Sabtu, (30/11/2019), kemarin malam. Tim Desa Getung, sukses keluar sebagai juara setelah mengandaskan juara bertahan Tambakboyo 3-0.

Duel tadi malam juga diramaikan partai eksebisi antar tim Gresik Petrokimia kontra Tim Putri Sidoarjo. Kehadiran para pemain voli putri, yang berparas ayu tersebut mampu menghipnotis suporter dan penonton yang hadir. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-4 Editor Team
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES