Olahraga

Atlet Muaythai Gelar Latihan Pagi di CFD Ijen Malang

Minggu, 01 Desember 2019 - 11:32 | 253.08k
Pada atlet Muaythai saat berlatih pagi di CFD Ijen Malang. (Foto: Naufal Ardiansyah/TIMES Indonesia)
Pada atlet Muaythai saat berlatih pagi di CFD Ijen Malang. (Foto: Naufal Ardiansyah/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANGCar Free Day (CFD) di Jalan Besar Ijen Kota Malang berbeda dari hari biasanya. Minggu ini (1/12/2019) pagi, puluhan atlet Muaythai berlatih di tengah keramaian masyarakat yang sedang CFD-an.

Acara bertajuk Muaythai Goes to Car Free Day ini digagas oleh Pengurus Kota Malang Muaythai Indonesia. Tercatat sekitar 30 atlet junior dan senior meramaikan latihan pagi ini. Mereka datang dari berbagai sasana yang ada di Kota Malang.

atlet-Muaythai-b.jpg

Sasana Muaythai yang tersebar di Kota Malang adalah Never Say Old Combat Club, Trisula Sakti Muaythai Indonesia, Sington Muaythai, Samesta Combat Muaythai, Singha Muaythai, O Muaythai, BOA Muaythai, Nakmuay Muaythai Anya Studio, dan Mavadza Boxing Muaythai.

Sekretaris Umum Muaythai Kota Malang Rendra Fatrisna Kurniawan mengatakan, Muaythai Goes to Car Free Day ini merupakan agenda sosialisasi kepada masyarakat tentang Muaythai. Selama ini, informasi tentang Muaythai di masyarakat seni bela diri ini sebagai Life Style. Padahal, Muaythai juga ada jalur prestasi.

atlet-Muaythai-c.jpg

"Sampai saat ini Muaythai Kota Malang telah mencetak atlet berprestasi baik tingkat kota, provinsi hingga nasional. Ini harus diketahui masyarakat juga. Muaythai ada jalur prestasinya," kata Rendra kepada TIMES Indonesia.

Rendra menjelaskan, Muaythai juga disebut bela diri delapan tungkai, yang meliputi delapan alat serang yaitu 2 pukulan, 2 tendangan, 2 lutut, dan 2 siku. Meskipun termasuk cabang olahraga yang tergolong baru, pihaknya berharap masyarakat bisa memahami manfaat dan kelebihan cabor satu ini.

atlet-Muaythai-d.jpg

"Sosialisasi ini akan kami gencarkan lagi. Ke depan kita juga masuk ke sekolah-sekolah di Malang," ujarnya.

Tak sedikit masyarakat di CFD Ijen Kota Malang ini, datang dan menyaksikan para atlet yang sedang berlatih. Mereka diberikan poster mini penjelasan singkat tentang Muaythai. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES