Peristiwa Daerah

Kresna Dewanata Phrosakh dan Kominfo RI Gelar Diskusi Bijak Bermedia Sosial

Minggu, 17 November 2019 - 21:42 | 140.19k
Anggota DPR RI, Kresna Dewanata Phrosakh saat memberikan materi diskusi bijak dalam Bermedia Sosial. (Foto: Binar Gumilang/TIMES Indonesia)
Anggota DPR RI, Kresna Dewanata Phrosakh saat memberikan materi diskusi bijak dalam Bermedia Sosial. (Foto: Binar Gumilang/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Ratusan pemuda dan masyarakat menghadiri Diskusi Bijak Bermedia Sosial yang diselenggarakan Anggota DPR RI, Kresna Dewanta Phrosakh dan Kementerian Kominfo RI, Minggu, (17/11/2019).

Diskusi yang diselenggarakan di Hall, Hotel Solaris, Kabupaten Malang, Jawa Timur ini dalam rangka memberikan edukasi serta sosialisasi kepada masyarakat untuk bijak serta santun dalam menggunakan media sosial.

Anggota DPR RI, Kresna Dewanata Phrosakh mengatakan, perkembangan teknologi, terutama media sosial pada era modern seperti sekarang, sudah tidak bisa terbendung.

"Manfaat media sosial ini bagai pisau bermata dua, bisa untuk hal positif maupun negatif," ujar Dewa.

 Dia menjelaskan, apabila medsos digunakan untuk hal positif, maka akan bermanfaat positif pula. Begitu pula dimanfaatkan untuk negatif, maka akan menimbulkan kemudharatan.

"Maka dari itu, saya sebagai anggota DPR RI dari Komisi I, mengajak Kominfo untuk mensosialisasikan edukasi bijak dalam bermedsos," ungkapnya.

Menurutnya, sebagai anggota Komisi I DPR RI memang berkewajiban melakukan sosialisasi dalam rangka bijak dalam menggunakan media sosial.

"Salah satu mitra Komisi I DPR RI adalah Kementerian Kominfo. Maka dari itu, saya mengajak  Kominfo untuk menyelenggarakan kegiatan ini," tuturnya.

Anggota DPR RI dari dapil Malang raya ini menyebutkan, kampanye bijak dalam bermedia sosial harus terus dilakukan.

"Perlu diingat, ada UU ITE yang bisa menjerat, apabila menggunakan media sosial untuk sesuatu yang negatif. Hal ini harus diketahui oleh masyarakat," tegasnya.

Kresna Dewanta Phrosakh melanjutkan, sebagai Anggota DPR RI berkomitmen untuk memberikan edukasi kepada masyarakat agar bijak dalam menggunakan media sosial(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES