Olahraga

Iran Puji Kualitas Dua Pemain Timnas U-23

Sabtu, 16 November 2019 - 23:53 | 66.76k
Selebrasi M Rafli ketika mencetak gol ke gawang Iran pada ujicoba pertama di Bali. (FOTO: Tribunnews)
Selebrasi M Rafli ketika mencetak gol ke gawang Iran pada ujicoba pertama di Bali. (FOTO: Tribunnews)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Staf kepelatihan Iran U-23 memberikan pujian kepada dua pemain Timnas Indonesia U-23, Egy Maulana Vikri dan Muhammad Rafli setelah mereka kalah 2-1 pada laga ujicoba di stadion Pakansari Bogor, Sabtu (16/11/2019).

Asisten pelatih Iran U-23, Amir Husein menganggap permainan Indonesia lebih baik daripada saat pertemuan pertama di Bali yang berakhir dengan skor imbang 1-1.

“Saya rasa permainan Indonesia lebih bagus, dan memiliki sejumlah pemain dengan kemampuan individu yang baik. Pemain nomor 10 [Egy] dan 27 [Rafli] bermain bagus. Indonesia mengalami perkembangan yang positif,” ujar Amir seperti dilansir dari goal.

Sisi lain, dia juga kecewa dengan penampilan para pemain Iran yang sulit mengembangkan permainan. Faktor kelelahan juga menjadi penyebab.

“Saya kira pemain tidak memperlihatkan penampilan maksimal. Beberapa pemain kelelahan, dan mereka kehilangan konsentrasi. Permainan kami juga kurang bagus di babak kedua. Tim pelatih akan berdiskusi untuk mengatasi masalah ini,” ucap Amir.

Egy Maulana Vikri dan Muhammad Rafli menjadi pencetak gol kemenangan Timnas U-23 saat mengalahkan Iran U-23. Rafli menciptakan gol pada menit 32, kemudian sempat disamakan oleh penalti Reza Shekari pada menit 38. Gol Egy Maulana Vikri pada menit 84 menjadi penentu kemenangan Timnas U-23.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES