Indonesia Positif Ketahanan Informasi Pendidikan

Perkuat Team Work, SDK Santa Maria 2 Kota Malang Gelar Outbond di Songa

Selasa, 12 November 2019 - 14:45 | 104.10k
Memperkuat Team Work. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
Memperkuat Team Work. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
FOKUS

Ketahanan Informasi Pendidikan

TIMESINDONESIA, MALANGSDK Santa Maria 2 Malang mengajak guru dan karyawan untuk sejenak melupakan rutinitas ke Songa adventure di desa Ranugedang kecamatan Tiris kabupaten Probolinggo, Rabu (12/11/2019).

Lokasi yang dikenal dengan Songa Rafting ini merupakan tempat rafting terbaik di Indonesia, bahkan di tingkat internasional. Area sungai yang dikenal oleh masyarakat sebagai sungai Pekalen dengan jarak tempuh 29 km terbagi atas basecamp Songa Atas dan Songa Bawah yang masing-masing memiliki ciri khas sendiri.

Setelag berkumpul basecamp Songa Atas dan siap mengarungi sungai sepanjang 12 km yang dapat ditempuh selama kurang lebih 2-2,5 jam. Peserta dibawa melihat keindahan 7 titik air terjun, 3 diantaranya merupakan air terjun terbesar yang salah satunya dikenal sebagai air terjun Madakaripura. Keindahan pemandangan ini dilengkapi ribuan kelelawar yang menghiasi selama perjalanan mengarungi jeram yang cukup menguji adrenalin.

Santa-Maria.jpg

Di tengah perjalanan disediakan pula rest area untuk sejenak melepas ketegangan dengan menyeruput teh jahe hangat dengan pisang goreng, singkong goreng dan ubi goreng.

Bukan hanya keceriaan yang didapat, tetapi ada hal yang lebih berarti, yaitu bekerja sama dalam tim. Rombongan memang berangkat dengan 2 mobil, mengarungi sungai dengan 6 perahu karet yang berbeda, dalam perjalanan menyusuri sungai ada banyak hal yang merintangi.

Dengan menyatukan ayunan dayung dan fokus untuk bersama maju hingga sampai pada akhir petualangan menuju ujung sungai. Demikian halnya dalam berkarya, meskipun berbeda divisi, tim dari SDK Santa Maria 2 Malang akan bekerja sama, bahu membahu, menyatukan langkah demi sekolah tercinta. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES