Kesehatan

Mencegah Diabetes dengan Pola Hidup Sehat, Lakukan Langkah Ini

Senin, 11 November 2019 - 05:10 | 371.00k
Ilustrasi Diabetes. (FOTO: Beaconohss)
Ilustrasi Diabetes. (FOTO: Beaconohss)

TIMESINDONESIA, JAKARTADiabetes melitus, yang juga dikenal sebagai kencing manis serta sakit gula, merupakan penyakit akibat tingginya kadar gula darah. Glukosa yang menumpuk di dalam darah akibat tidak diserap sel tubuh dengan baik dapat menimbulkan berbagai gangguan organ tubuh. Jika diabetes tidak dikontrol dengan baik, dapat timbul berbagai komplikasi yang membahayakan nyawa penderita.

Melansir dari sehatq.com, untuk mencegah diabetes dan komplikasinya, Anda bisa melakukan langkah-langkah berikut ini.

1. Memilih karbohidrat dengan tepat

Memiliki penyakit diabetes bukan berarti harus puasa karbohidrat seumur hidup. Anda bisa memilih karbohidrat yang bisa dicerna tubuh secara perlahan, seperti gandum utuh, kacang-kacangan, dan biji-bijian.

Beras merah lebih direkomendasikan sebagai pengganti beras putih. Pasien juga diperbolehkan makan buah-buahan manis. Yang penting jangan melebihi takaran. Dokter dan pakar gizi bisa memberi panduan diet harian untuk Anda.

2. Kurangi berat badan

Tidak perlu muluk-muluk. Penurunan bobot setengah atau satu kilogram saja cukup, untuk memperbaiki kemampuan tubuh menggunakan insulin. Sebagai langkah awal, kurangi gula dan kalori dalam setiap santapan Anda.

3. Cukup tidur

Terlalu lama tidur, sama buruknya dengan kurang tidur. Selain badan menjadi loyo dan dorongan untuk olahraga menurun, tidur berlebihan atau malah kurang dari 7-8 jam par hari, bisa meningkatkan nafsu untuk mengonsumsi makanan tinggi karbohidrat.

4. Lakukan aktivitas fisik

Tak perlu memaksakan diri ikut olahraga yang sedang menjadi tren. Pilih aktivitas fisik kesukaan Anda, entah itu jalan kaki, bersepeda, menari, atau sekadar lari di tempat. Lakukan setengah jam sehari. Dalam waktu singkat, Anda akan merasakan manfaatnya, yaitu penurunan risiko penyakit kardiovaskuler, kolesterol, tekanan darah, dan berat tubuh.

5. Periksa kadar gula darah setiap hari

Dengan melakukan pemeriksaan harian ini, Anda bisa memonitor efek makanan, dan aktivitas harian terhadap kadar gula darah. Jika meningkat, perketat diet dan tingkatkan aktivitas fisik.

6. Hindari stres

Pada penderita diabetes, stres bisa meningkatkan kadar gula darah. Berbagai metode relaksasi, termasuk meditasi dan yoga, bisa jadi pilihan.

7. Kurangi garam

Pastikan Anda mengurangi kadar garam pada masakan yang akan disantap.Secara umum, penderita diabetes tidak boleh mengonsumsi lebih dari 2.300 miligram garam per hari. Dokter bisa memberikan hitungan berbeda, sesuai umur, berat badan, dan sebagainya.

8. Jalani pemeriksaan jantung dengan rutin

Penyakit jantung merupakan komplikasi yang paling sering ditemui pada pasien diabetes. Oleh karena itu, sebaiknya Anda menjalani pemeriksaan jantung secara teratur.

9. Rawat luka dan lebam

Lecet dan lebam sekecil apapun bisa berakibat buruk pada pasien diabetes. Sebab, penyakit ini membuat penyembuhan luka menjadi sangat lambat.

10. Berhenti merokok

Pasien diabetes yang merokok, memiliki kemungkinan 2 kali lebih besar untuk meninggal lebih cepat, ketimbang yang tidak merokok.

11. Pilih makanan sehat

Untuk mencegah diabetes, Anda bisa makan buah beri, ubi, ikan yang mengandung asam lemak omega-3, dan sayur-sayuran. Hindari makanan dengan lemak jenuh. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES