Peristiwa Daerah

Hari Pahlawan, Dandim 0818 Malang-Batu Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan

Minggu, 10 November 2019 - 19:12 | 87.95k
Dandim 0817 Malang-Batu bersama Forkopimda Kabupaten Malang saat tabur bunga di Taman Makam Pahlawan. (Foto: Binar Gumilang/TIMES Indonesia)
Dandim 0817 Malang-Batu bersama Forkopimda Kabupaten Malang saat tabur bunga di Taman Makam Pahlawan. (Foto: Binar Gumilang/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Mengenang jasa para pahlawan pada saat memperingati Hari Pahlawan, dilakukan Dandim 0818 Malang-Batu, Letkol Inf Ferry Muzzawwad, dengan melakukan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan, Kepanjen, Minggu (10/11/2019).

Tabur bunga di Taman Makam Pahlawan dilakukan Dandim 0818 Malang-Batu, bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXII dan Forkopimda Kabupaten Malang, usai mengikuti upacara Hari Pahlawan.

Saat datang ke Taman Makam Pahlawan, Dandim langsung memberikan hormat kepada bendera merah putih. Kemudian, mengikuti prosesi menaruh karangan bunga yang dipimpin Bupati Malang, Drs HM Sanusi MM.

Kemudian Dandim bersama Forkopimda serta pejabat TNI- Polri melakukan prosesi tabur bunga. Satu per satu makam pahlawan yang ada di tempat tersebut ditaburi dengan bunga.

"Tabur bunga ini merupakan bentuk penghormatan kami kepada para pahlawan yang telah mendahului," ujar Dandim 0818 Malang-Batu, Letkol Inf Ferry Muzzawwad, kepada TIMES Indonesia usai tabur bunga.

Dia menjelaskan, para pahlawan memiliki jasa yang sangat luar biasa pada negeri ini. Sehingga para pahlawan dapat mempersembahkan hadiah kemerdekaan bagi bangsa dan rakyat Indonesia.

"Kemerdekaan yang kita rasakan bersama ini, berkat jasa para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga untuk merebut kemerdekaan dari penjajah," tegasnya.

Maka dari itu, pada peringatan Hari Pahlawan ini kata dia, wajib mengenang jasa para Pahlawan. "Selain itu, juga mendoakan para pahlawan dan mengucap syukur atas kemerdekaan yang bisa dirasakan sekarang," terangnya.

Pada Hari Pahlawan kali ini, Dandim 0818 Malang-Batu juga mengimbau masyarakat serta para pemuda untuk mengisi kemerdekaan dengan kegiatan positif dalam meraih prestasi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES