Gaya Hidup

Kampoeng Dolanan MATOS Kenalkan Mainan Tradisional pada Murid Sekolah See Me Grow

Rabu, 11 September 2019 - 22:11 | 134.09k
Sekolah See Me Grow mengajak anak - anak untuk berkenalan dan bermain dengan permainan tradisional di Kapoenh Dolanan MATOS (11/9/2019) (foto: Istimewa)
Sekolah See Me Grow mengajak anak - anak untuk berkenalan dan bermain dengan permainan tradisional di Kapoenh Dolanan MATOS (11/9/2019) (foto: Istimewa)

TIMESINDONESIA, MALANG – Malang Town Square (MATOS) kembali memanjakan warga Malang dengan menghadirkan Kampoeng Dolanan, Rabu (11/9/2019). MATOS mengajak sekolah See Me Grow untuk berkenalan dengan mainan tradisional. Semua murid dan guru menggunakan pakaian tradisional.

Tidak hanya berkenalan, murid juga diajak bermain bersama dengan aneka ragam permainan tradisional seperti mainan Dakon, Engklek, Ular Tangga, Lompat Tali, Bekel, Egrang Batok dan lain sebagainya.

Kampoeng-Dolanan-2.jpg

Melihat antusiasme murid, Listyo Rahayu Sasmitha, Marketing Communication MATOS mengaku merasa ikut senang. "Lucu melihat anak-anak bermain dan bersosialisme dengan temannya, berbeda ketika bermain gadget," katanya

Kampoeng Dolanan ini salah satu dari upaya MATOS untuk meminimalisir penggunaan gadget yang berlebihan oleh anak anak di bawah umur yang lolos dari pengawasan orang tua.

Sasmitha berharap, anak anak dapat menikmati dolanan tradisional yang edukatif ini dan dapat bersosialisasi langsung dengan teman sebayanya. Bukan kecanduan gadget. "Kalau lewat sekolah, kan kita bisa saling sharing dengan orang tua," imbuhnya.

Tidak hanya untuk anak. Nana, seorang pengunjung MATOS, mengungkapkan senang dengan kehadiran spot bernuansa pedesaan tempoe doeloe ini.

Kampoeng-Dolanan-3.jpg

Dia mengaku senang bisa mengambil foto dan diposting di instagramnya. "Keren banget spot kayak gini, bisa ajakin keluarga nostalgia juga," ujar mahasiswa Universitas Negeri Malang itu.

Nana juga menyambut baik bahwa pengunjung bisa mengikuti lomba foto berhadiah, dapat hadiah voucher Grab Car senilai 100 ribu, wajib follow dan tag akun instagram @malangtownsquare dengan menyertakan hastag #kampoengdolananmatos. 

Pemenang lomba di acara Kampoeng Dolanan ini akan diumumkan pada 30 September 2019 di akun resmi instagram MATOS. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES