Indonesia Positif Ketahanan Informasi Nasional

Kepala Desa Jatimulya Suradadi Tegal, Totalitas Dukung Pembangunan TMMD Kodim Tegal

Sabtu, 20 Juli 2019 - 10:46 | 180.80k
Kades Jatimulya, Kecamatan Suradadi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Ahmad Zaeni (49). (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
Kades Jatimulya, Kecamatan Suradadi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Ahmad Zaeni (49). (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
FOKUS

Ketahanan Informasi Nasional

TIMESINDONESIA, TEGALTMMD Kodim Tegal di Desa Jatimulya, Kecamatan Suradadi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, mendapatkan support total dari Kepala Desa, Ahmad Zaeni (49), baik moril maupun logistik.

Ahmad Zaeni mengirimkan warga masyarakatnya yang terkena giliran untuk membantu Satgas TMMD. Tak hanya itu saja, dirinya juga rutin memantau dan mengantarkan jajanan berupa cemilan dan air minum ke lokasi pengerasan jalan makadam di Dukuh Sigerung sepanjang 1,6 kilometer dan lebar 3 meter.

Selaku pimpinan desa merasa mendapatkan kehormatan bisa bergabung dengan TNI dalam membangun akses vital pertanian warganya serta akses pengambilan air bersih yang berjarak kurang lebih 150 meter dari ujung Sigerung (SDN 03 Jatimulya).

“Ini adalah akses vital transportasi masyarakat yang nantinya untuk mendongkrak perekonomian yang pangkalnya kesejahteraan masyarakat,“ ucapnya, Minggu (14/7/2019).

Ditambahkannya, untuk sasaran lainnya yang sedang dikerjakan satgas TMMD Kodim Tegal adalah makadam titik II sepanjang 702 meter lebar 3 meter yang berada di gang sebelah barat SDN 03 Jatimulya, serta rehab 5 unit RTLH dari 21 unit. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES