Peristiwa Daerah

Batik Khas Kota Blitar Turut Meriahkan Pasar Rakyat Kota Blitar

Rabu, 10 Juli 2019 - 20:57 | 386.34k
Sri Utami menunjukkan motif batik khas Kota Blitar, Rabu (10/7/2019). (Foto: Sholeh/ TIMES Indonesia)
Sri Utami menunjukkan motif batik khas Kota Blitar, Rabu (10/7/2019). (Foto: Sholeh/ TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BLITARBatik khas Kota Blitar turut dipamerkan untuk memeriahkan Pasar Rakyat Kota Blitar. Batik khas Kota Blitar salah satunya dari kelompok Batik Sendang Lestari, Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sananwetan.

Dikatakan Sri Utami, Ketua Kelompok Batik Sendang Lestari, ada beberapa macam motif batik sesuai ikon Kota Blitar, yaitu Gendang dan ikan Koi. Sedangkan ciri khas tambahan dari setiap kecamatan itu berbeda.

 

BERITA TERKAIT: Plt Wali Kota Blitar Berkomitmen Beri Kemudahan Izin UMKM

 

"Dari Bendogerit mengambil motif pohon bendo, kebetulan pohon bendo ada di wilayah kami yang disitu juga ada Sendangnya yang mata airnya dari pohon bendo itu sendiri," jelasnya kepada TIMES Indonesia, Rabu (10/7/2019).

Menurut Sri Utami, dia sengaja membuat motif batik sesuai kearifan lokal yang ada di sekitarnya sebagai ciri khas kelurahan Bendogerit Yaitu batik Sendang lestari tetapi tidak meninggalkan ikon kota Blitar yaitu Gendang dan ikan Koi.

"Ada dua macam motif, cap dan Tulis. Batik cap seperti motif Teratai, motif Tiga Dimensi dan Jumput. Batik tulis ada motif ikan koi yang dipadukan dengan bunga dan daun," urai Sri Utami.

Pada Pasar Rakyat kali ini, dia mengaku banyak pengunjung yang tertarik ingin tahu seperti apa batik Khas Kota Blitar ini.

Menurutnya, banyak yang bilang Batik dari kota Blitar berbeda dari daerah lain karena batik Kota Blitar menggunakan kain prima yakni jenis katun ori sehingga lebih adem dipakai. sedangkan pewarna memakai remasol jadi tidak akan luntur.

"Kami dari sanggar memang menggunakan bahan yang berkualitas, jadi kami patok harga batik cap dari Rp 150 ribu - Rp 180 ribu. Kalau batik tulis dari Rp 300 ribu- Rp 350 ribu," tuturnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Blitar

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES