Peristiwa Daerah

Lestarikan Alam, Ini yang Dilakukan Gusdurian Jawa Timur

Senin, 08 April 2019 - 13:35 | 54.54k
Gusdurian Jawa Timur menggelar penanaman pohon di Gunung Lemongan Kabupaten Lumajang, Minggu (7/4/2019). (FOTO: Istimewa)
Gusdurian Jawa Timur menggelar penanaman pohon di Gunung Lemongan Kabupaten Lumajang, Minggu (7/4/2019). (FOTO: Istimewa)

TIMESINDONESIA, LUMAJANG – Banyak cara untuk melestarikan alam. Seperti yang dilakukan Gusdurian Jawa Timur yang menggelar penanaman pohon di Gunung Lemongan Kabupaten Lumajang, Minggu (7/4/2019).

Pada kegiatan yang bertajuk 'Rembug Jaringan Gusdurian Jawa Timur' ini Gusdurian yang berasal dari berbagai kota/kabupaten di Jawa Timur ini menanam berbagai jenis pohon.

"Kegiatan penghijauan ini merupakan cara kami untuk menyiapkan Social Leadership yang bermanfaat bagi hidup dan kehidupan" tegas Presidium Gusdurian Jawa Timur, Yuska Harimurti Pribadi.

Gusdurian-Lamongan-a.jpg

Sebelum melakukan aksi tanam pohon, sebelumnya Gusdurian yang didampingi Laskar Hijau mendapat pembekalan tentang gerakan konservasi dari koordinator Laskar Hijau A'ak Abdullah Al-Kudus.

Dalam kegiatan ini juga diisi kuliah singkat tentang Gunung Lemongan dari DR. Eko Teguh Paripurno, ahli gunung api sekaligus direktur Pusat Study Manajemen Bencana UPN Veteran Yogjakarta.

DR. Eko Teguh Paripurno yang akrab dipanggil Pak ET menegaskan bahwa Indonesia ini memiliki gugusan gunung api terbesar di dunia, tapi sedikit sekali yang mau belajar tentang gunung api dan sedikit sekali perhatian terhadap gunung api.

Gusdurian-Lumajang.jpg

Sementara itu A'ak Abdullah Al-Kudus yang akrab dipanggil Gus A'ak menyandingi penjelasan Pak ET, bahwa Islam memiliki perhatian yang sangat besar terhadap gunung. 

Mukhibullah Ahmad dari Seknas Jaringan Gusdurian yang juga hadir dalam pertemuan ini menyatakan bahwa perkembangan Gusdurian di Jawa Timur sangat pesat. Sampai saat ini tercatat sudah ada 35 komunitas Gusdurian di Jawa Timur.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES