Pemerintahan

World Bank Gagas MEQR Untuk Tingkatkan Mutu Madrasah

Rabu, 20 November 2019 - 15:37 | 282.42k
Global Director for Education World Bank, Jaime Saavedra ketika bertemu dengan Menteri Agama, Fachrul Razi di Kantor Kementerian Agama, Jakarta. (FOTO: Kemenag)
Global Director for Education World Bank, Jaime Saavedra ketika bertemu dengan Menteri Agama, Fachrul Razi di Kantor Kementerian Agama, Jakarta. (FOTO: Kemenag)

TIMESINDONESIA, JAKARTAWorld Bank menggagas program Realizing Education's Promise Madrasah Education Quality Reform (MEQR), yakni mendukung Kementerian Agama untuk meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah sehingga menghasilkan SDM unggul.

Saat bertemu dengan Menteri Agama, Fachrul Razi di Kantor Kementerian Agama, Jakarta, Global Director for Education World Bank, Jaime Saavedra mengatakan, program ini akan dilaksanakan pada tahun 2020 - 2024.

Peningkatan kualitas sumber daya manusia tidak lepas dari peningkatan mutu pendidikan. Kesenjangan dalam sistem pendidikan Indonesia, termasuk dalam penyelenggaraan madrasah perlu untuk segera diatasi. Itulah yang mendorong World Bank menggagas program ini.

Fachrul-Razi.jpg

World Bank akan melakukan pendampingan guna meningkatkan mutu madrasah-madrasah di Indonesia, mulai dari penyusunan kebijakan hingga implementasi program.

"Kami sangat senang bisa mensupport Kementerian ini. Di madrasah, kami melihat contoh pendidikan, bagaimana anak-anak tidak hanya diajarkan tentang pendidikan agama, tapi juga disiapkan untuk memiliki soft skill, dan sebagainya," kata Jaime

Jaime mengatakan, pihaknya terbuka berdiskusi dan berkolaborasi sehingga program yang dilaksanakan sejalan dengan visi misi pemerintah Indonesia. "Bersama dengan tim Kemenag, kita akan bicarakan, bagaimana program ini bisa mensupport kebutuhan peserta didik sekaligus kebutuhan negara," tambahnya.

Fachrul-Razi-2.jpg

Bahkan tidak hanya peserta didik, peningkatan mutu guru-guru madrasah juga akan menjadi perhatian dari program Realizing Education’s Promise MEQR  ini. “Ini adalah kesempatan besar bagi kita untuk meningkatkan profesionalitas guru-guru madrasah. Karena itu merupakan salah satu faktor penting bagi peningkatan kualitas pendidikan di madrasah,” tambah Jaime lagi.

Hadir bersama Jaime, Program Leader for Human Development in Indonesia and Timor-Leste World Bank, Camilla Holmemo, Senior Education Specialist World Bank, Noah Yarrow, dan Operation Manager, Rolande Pryce.

World Bank menggagas program Realizing Education's Promise Madrasah Education Quality Reform (MEQR), dengan memberi dukungan pada Kementerian Agama untuk meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah sehingga menghasilkan SDM unggul. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES