Peristiwa Daerah

Resmi Dilantik, Ketum Permatffa Kupang: Mari Kita Kerja Sama yang Sama-sama Kerja

Senin, 18 November 2019 - 23:22 | 73.58k
Pelantikan BP PERMATFFA Kupang periode 2019/2020 (Foto: Yohanis Tkikhau/Times Indonesia)
Pelantikan BP PERMATFFA Kupang periode 2019/2020 (Foto: Yohanis Tkikhau/Times Indonesia)

TIMESINDONESIA, KUPANG – Badan Pengurus (BP) Persatuan Mahasiswa Amanuban Timur, Fatukopa, Fatumolo Kupang (Permatffa Kupang) periode 2019/2020 resmi dilantik. Maurits N. Banamtuan dilantik sebagai nakhoda, setelah sebelumnya terpilih pada Rapat Umum Anggota (RUA) II Permatffa Kupang.

Hadir pada kegiatan  pelantikan tersebut, senior Permatffa Kupang, Ignasius Banamtuan, yang juga mewakili pembina organisasi Yuan Taneo untuk melantik BP periode 2019/2020. Acara pelantikan tersebut dilangsungkan di Sekretariat LPMI Cabang Kupang, Minggu (17/11).

Saat menyampaikan  sambutannya, Ignasius mengucapkan proficiat kepada badan pengurus baru yang sudah dilantik. Ia juga berpesan kepada seluruh BP yang dilantik untuk berkerja dengan  tulus tanpa paksaan.

"Cintailah organisasi ini. Kerjakan semua tugas dalam organisasi dengan penuh cinta, maka hasil dari pekerjaan tersebut pun akan maksimal," ujar Ignasius.

Ia menegaskan bahwa menjadi pemimpin itu tidak mudah. Semua hal baik maupun buruk akan diperhadapkan kepada pemimpin. Sehingga pemimpin dituntut untuk mampu mengubah semua hal yang buruk menjadi baik dan memupuk hal baik menjadi lebih baik lagi.

"Pemimpin itu ibarat tali jemuran. Semua yang baik dan buruk akan digantungkan. Pemimpin harus mampu mengubah yang buruk menjadi baik dan yang baik menjadi lebih baik lagi," tegasnya.

Pada kesempatan tersebut, Ignasius juga menyampaikan permohonan maaf dari Pembina organisasi yang tidak bisa hadir karena berada di luar Kota. Ia pun menyampaikan  pesan dari pembina agar segera mungkin merencanakan kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan dalam satu periode nanti.

"Pesan dari Pembina agar segera menyampaikan rencana kegiatan yang akan dieksekusi. Dan selalu berkoordinasi dengan Pembina terkait berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan," tutupnya.

Pada kesempatan yang sama, Plt. Ketua Permatffa Kupang periode 2018/2019, Rinto Penu menyampaikan bahwa sebagai BP harus peka terhadap setiap persoalan yang terjadi, baik dalam internal maupun eksternal organisasi.

 BP harus mampu mendinamikai perjalan organisasi selama satu periode ke depannya," ujar Rinto.

Ia pun berpesan agar seluruh BP yang sudah dilantik selalu kompak dan terbuka. Ia berharap setiap persoalan yang terjadi bisa diselesaikan dengan baik.

"Dalam perjalanan satu periode nanti, akan ada banyak hal yang terjadi. BP harus tetap solid. Ada persoalan diskusikan dan selesaikan dengan baik. Terkadang ada persoalan yang harus diselesaikan dengan logika dan juga perasaan," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Umum Permatffa Kupang periode 2019/2020 Maurits N. Banamtuan menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota yang mempercayainya untuk memimpin organisasi tersebut satu periode ke depan.

Ia juga meminta kerja sama yang baik dari seluruh BP dan juga anggota agar setiap program yang direncanakan bisa terealisasi dengan  baik sesuai dengan motto organisasi yakni 'Hai Sufa An Bi PERMATFFA Neu To Tafa'.

"Mari kita bergandengan tangan, saling mengisi untuk mewujudkan cita-cita organisasi sesuai motto organisasi kita. Mari kita kerja sama yang sama-sama kerja," tutup Ketum Permatffa Kupang ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Kupang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES