Pemerintahan

Disnaker Kabupaten Malang Gelar Milenial Job Fair 2019, Diikuti 80 Perusahaan

Selasa, 12 November 2019 - 16:40 | 105.82k
Suasana stand Milenial Job Fair yang dipersiapkan untuk menyambut ribuan pencari kerja. (FOTO: Binar Gumilang/TIMES Indonesia)
Suasana stand Milenial Job Fair yang dipersiapkan untuk menyambut ribuan pencari kerja. (FOTO: Binar Gumilang/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Sebanyak 80 perusahan dipastikan turut berpartisipasi pada Milenial Job Fair 2019 yang digelar Disnaker Kabupaten Malang di luar Stadion Kanjuruhan Kepanjen, selama dua hari, 13 dan 14 November 2019.

Milenial Job Fair 2019 digelar dalam rangka menekan angka pengangguran di Kabupaten Malang. Event tahunan tersebut rencananya akan dibuka oleh Bupati Malang, Drs HM Sanusi MM.

"Bukan hanya lokal, job fair itu juga melibatkan perusahaan-perusahaan berskala nasional hingga internasional," ujar Kepala Disnaker Kabupaten Malang, Yoyok Wardoyo kepada TIMES Indonesia, Selasa (12/11/2019).

Dia menjelaskan, terdapat ribuan lowongan pekerjaan dari berbagai posisi yang dibutuhkan oleh perusahaan. Lowongan pekerjaan itu tersedia bagi lulusan SMA hingga S-2.

"Masyarakat pencari kerja khususnya kaum Milenial bisa memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik mungkin. Silahkan kunjungi stand yang tersedia di milenial job fair ini," ungkapnya.

Menurutnya, mulai tahun lalu pada penyelenggaraan event yang sama, Disnaker telah menyediakan stand bagi TNI-Polri agar melakukan sosialisasi perekrutan anggota baru.

"Momentum ini dimanfaatkan dengan mengisi sosialisasi rekrutmen untuk menjadi prajurit TNI-Polri. Ini yang tidak ada di job fair manapun. Besok ada 500 siswa yang hadir, disitu mereka akan mendapat sosialisasi bagaimana nantinya menjadi anggota TNI-Polri," bebernya.

Para siswa itu sendiri, lanjut dia, dipilih yang berasal dari pelosok wilayah Kabupaten Malang. Ditambahkannya, ada narasumber dari TNI-Polri yang dipersiapkan untuk melakukan sosialisasi.

"Saya harap melalui job fair ini, saya mampu melahirkan pemimpin TNI-Polri dari Kabupaten Malang. Selain itu, agar para siswa itu bisa tahu tentang dunia kerja, dunia industri," terangnya.

Masih kata Yoyok, diprediksi ada ribuan pencari kerja akan memadati area penyelenggaraan Milenial Job Fair 2019 yang digelar Disnaker Kabupaten Malang. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES