Politik

Bamsoet Maju Bursa Caketum Golkar, Korbid Golkar: Biar Masyarakat yang Menilai

Senin, 04 November 2019 - 12:56 | 54.45k
Wakil Korbid Kepartaian DPP Golkar Darul Siska. (FOTO: VIVA/Anwar Sadat)
Wakil Korbid Kepartaian DPP Golkar Darul Siska. (FOTO: VIVA/Anwar Sadat)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Korbid Partai Golkar Azis Syamsuddin mengingatkan Bambang Soesatyo atau Bamsoet soal komitmennya tidak maju sebagai caketum Golkar. Menurutnya, Allah akan melaknat orang yang ingkar janji.

Azis menyatakan ini menanggapi pernyataan Wakil Korbid Kepartaian DPP Golkar Darul Siska yang memastikan Bambang Soesatyo alias Bamsoet maju sebagai caketum Golkar pada Munas mendatang.

"Nah itu antara Pak Airlangga, Pak Bamsoet, sama Allah yang tahu. Biarlah yang mengingkari (komitmen), biar Allah yang melaknatnya," kata Azis di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (4/11/2019).

Azis mengingatkan, jika Bamsoet telah menyatakan akan mendukung pencalonan Airlangga Hartarto sebagai Ketum Golkar dan tak ada lagi persaingan perebutan kursi Golkar-1. 

Azis, yang merupakan tim sukses Airlangga, mengaku tak ada antisipasi jika Bamsoet kembali maju dan bicara soal komitmen yang dilanggar lagi.

"Tidak ada yang bisa melarang orang untuk maju. Kalau melanggar komitmen kan biar masyarakat yang menilai, biar Allah yang melaknat, kan gitu," tegasnya..

Namun demikian, Azis mengaku dirinya belum mengetahui apakah ada kader Golkar lain yang akan maju dalam kontestasi pemilihan caketum.

Azis mengatakan, tak ada yang bisa melarang seseorang untuk maju menjadi caketum Golkar asal sesuai dengan aturan partai, termasuk Bamsoet sekalipun. "Calon lain nggak tahu saya, yang penting silakan yang mau daftar ya daftar, nggak bisa dilarang. Sesuai AD/ART, tatib dan lain sebagainya," kata Azis Syamsuddin, Korbid Golkar(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES