Peristiwa Daerah

Bupati Ponorogo Buka Porseni MTs Jawa Timur 2019

Kamis, 24 Oktober 2019 - 06:39 | 248.49k
Bupati Ipong Muchlissoni buka Porseni MTs se Jawa Timur di Alun-Alun Ponorogo.
Bupati Ipong Muchlissoni buka Porseni MTs se Jawa Timur di Alun-Alun Ponorogo.

TIMESINDONESIA, PONOROGOBupati Ponorogo Ipong Muchlissoni membuka Porseni (Pekan Olahraga dan Seni) antar MTs (Madrasah Tsanawiyah) se Jawa Timur, Rabu, (23/10/2019) malam di Alun-Alun Ponorogo.

Porseni tersebut diikuti 2646 atlet dari 38 Kabupaten/Kota se Jawa Timur. Dalam kesempatan tersebut Bupati Ipong mengucapkan selamat datang kepada seluruh kontingen sekaligus mengucapkan banyak terima kasih atas kepercayaan dari kementerian Agama.

Bupati-Ponorogo-2.jpg

 "Atas nama pemerintah dan masyarakat Ponorogo saya mengucapkan terima kasih atas kepercayaannya untuk menjadi tuan rumah Porseni bagi siswa-siswi Madrasah Tsanawiyah se Jawa Timur," ujarnya.

 Ipong juga mengatakan, Porseni ini menjadi motivasi yang sangat berharga untuk terus mengembangkan madrasah melalui olahraga dan seni. Ini karena perkembangan madrasah saat ini sangat luar biasa. Kalau dulu kesan yang terbangun di masyarakat  madrasah hanya sekolah agama. Hari ini madrasah perkembanganya sangat pesat, agama tidak ditinggalkan tetapi  madrasah menjadi sekolah unggulan yang hebat dibidang ilmu pengetahuan, teknologi, olahraga, dan kesenian," jelasnya.

Bupati Ipong berharap dengan Porseni MTs ini bisa melahirkan  SDM yang unggul disegala bidang. "Bukan saja menjadi atlet-nasional tetapi juga bisa menguasai bidang keilmuan yang dipadukan dengan olahraga dan seni," jelasnya.

Sementara Muhammad Amin Mahmud, Plt Kementerian Agama Kanwil Jawa Timur kepada TIMES Indonesia mengatakan Porseni MTs se Jawa Timur tersebut akan mempertandingkan 14 cabang olahraga dan seni.

Bupati-Ponorogo-3.jpg

 "Untuk cabang olahraga ada Bulutangkis, Tenis Meja,Pencak Silat, Futsal, dan Voli.Sedangkan untuk seni akan dilombakan MTQ, padato bahasa Arab dan Inggris, serta Tahfidz," ungkapnya.

Menurut Amin Mahfud, bagi juara di tingkat provinsi nantinya akan mewakili Jawa Timur dalam Porseni MTs tingkat Nasional.

Pelaksanaan Porseni MTs se Jawa Timur akan berlangsung selama 4 hari dan akan berakhir tanggal 24 Oktober mendatang.

Hadir dalam pembukaan Porseni MTs se Jawa Timur tersebut, Asisten dibidang pembanguan Pemerintah Provinsi Jatim, jajaran Forkopimda Ponorogo, Kakanwil Kementerian Agama se Jawa Timur, dan kepala sekolah MTs se Jawa Timur. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Ponorogo

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES