Peristiwa Daerah

Gunung Arjuno Terbakar Parah Bak Berselimutkan Api

Minggu, 20 Oktober 2019 - 18:40 | 273.36k
Lereng gunung Arjuno yang terbakar hebat, malam ini tampak seperti berselimutkan api. (FOTO:widodo irianto/TIMES Indonesia)
Lereng gunung Arjuno yang terbakar hebat, malam ini tampak seperti berselimutkan api. (FOTO:widodo irianto/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Kebakaran hutan di Gunung Arjuno tampaknya menjadi-jadi, dan Minggu (20/10/2019) malam ini tampak lebih parah dan gunung api istirahat ini seperti berselimutkan api.

Pengamatan TIMES Indonesia dari Kota Malang, kobaran api sudah merembet dan menjangkau lebih luas daripada hari-hari sebelumnya. Bahkan di kiri ke arah Pacet, Mojokerto, tampak api juga merembet ke arah bawah.

Hingga berita ini diturunkan belum ada lagi informasi yang diperoleh langkah apa yang akan dilakukan pemerintah daerah.

Namun yang jelas, siang tadi mang terlihat helikopter Water Bombing melintas di atas udara kota Malang menuju ke Bandara Abd Saleh. Siang tadi juga terjadi angin ribut di kawasan desa Sumberbrantas, Kota Batu.

BPBD Jatim memperkirakan lahan yang terbakar di lereng gunung Arjuno mencapai ribuan hektare.

"Ini dampaknya sudah ribuan hektare. Makin meluas. Ini informasi dari teman-teman Tahura, meluasnya cepat sekali," kata Kepala Seksi Kedaruratan BPBD Jatim Satriyo Nur Seno seperti dikutip dari Detikcom di Surabaya, Minggu (20/10/2019).

Satriyo juga menyebut salah satu faktor percepatan api membakar hutan karena ada angin kencang siang tadi.

Inilah yang kemudian membuat helikopter Water Bombing dari BNPB tidak melanjutkan penerbangan untuk memadamkan api di Gunung Arjuno dari atas. "Hari ini pun anginnya sudah hampir 30 knot, ini cukup kencang. Akan berdampak pada kru yang di heli. Jadi nanti malah berbahaya jika krunya tidak diutamakan," imbuh Satriyo. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES