Peristiwa Daerah

Menarmed Kostrad Pamerkan Meriam Astros dan Caesar untuk Publik

Minggu, 20 Oktober 2019 - 12:34 | 132.55k
Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad, Mayjen Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.AP., M.Si., M.Tr (Han) akrab dengan masyarakat memberi ruang luas terutama pelajar untuk melihat alutsista TNI dari dekat. (FOTO: widodo irianto/TIMES Indonesia).
Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad, Mayjen Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.AP., M.Si., M.Tr (Han) akrab dengan masyarakat memberi ruang luas terutama pelajar untuk melihat alutsista TNI dari dekat. (FOTO: widodo irianto/TIMES Indonesia).

TIMESINDONESIA, MALANG – Lima alutsista berat yakni 3 unit Multiple Launcher Rocket System (MLRS) Astros II MK 6 AV atau Roket Astros dan 2 unit Meriam Caesar 155, Minggu (20/101/2019) pagi dipamerkan di lapangan markas Menarmed 1/PY/2 Kostrad di jalan Panglima Sudirman, Malang, Jawa Timur.

Pameran alutsista itu merupakan bagian dari acara Semarak Funbike Putra Yudha Menarmed 1/PY/2 Kostrad dalam rangka memperingati HUT ke 74 TNI tahun 2019.

"Ayo adik-adik silahkan dilihat. Inilah peralatan tempur TNI yang canggih, supaya kalian tahu," ujar Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad, Mayjen Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.AP., M.Si., M.Tr (Han) saat bertemu pelajar dari berbagai Sekolahan dan Panti Asuhan.

Menarmed-Kostrad-Pamerkan-Meriam-Astros.jpg

Multiple Launcher Rocket System (MLRS) Astros II MK 6 AV atau Roket Astros bermarkas di Singosari, Kabupaten Malang. Sedangkan Meriam Caesar 155 bermarkas di Ngawi.

Multiple Launcher Rocket System (MLRS) Astros II MK 6 AV atau Roket Astros adalah senjata genarasi astros terbaru buatan Avibras Aeroespecial, Brasil. Senjata ini memiliki daya jangkau sampai 85 km.

Satu amunisi Roket Astros itu memiliki daya ledak hingga radius satu hektar persegi. Bahkan, ke depannya roket ini akan bisa memiliki daya jangkau 300 km. Senjata andalan ini efektif untuk menghancurkan musuh.

Roket ini memiliki jarak capai yang bervariasi mulai dari 10 km, 30 km, 40 km, 60 km, hingga 80 km dan ke depan kabarnya bisa di-uprgade hingga mencapai jarak 300 km.

Sementara Meriam 155 MM Caesar buatan Prancis memiliki daya jangkau hingga 55 km dengan kecepatan menembak sebanyak 6 butir peluru/menit. Meriam ini merupakan meriam tercanggih di Prancis.

Roket Astros dan Meriam Caesar 155 sengaja ditunjukan oleh Menarmed 1/PY/2 Kostrad agar diketahui masyarakat dalam peranannya mendukung pengadaan peralatan temput TNI.

Panglima-Divisi-Infanteri-2-Kostrad.jpg

Antusias anak-anak sekolah dan masyarakat umum dalam melihat pemeran alutsista itu sangat tinggi. Mereka tak segan untuk menaikinya,  mengintip lewat jendela kaca bahwa berswafoto dengan memegang senjata otomatis yang ada di atas bagian pengemudi truk pengusung meriam itu.

Siang itu,  Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad juga menyerahkan bingkisan berupa tas sekolah dan peralatan belajar kepada anak-anak yatim piatu serta kaum dhuafa..

Pameran alutsista yang digelar Menarmed 1/PY/2 Kostrad di Jalan Panglima Sudirman, Malang, antara lain menampilkan senjata berat berupa 3 unit Multiple Launcher Rocket System (MLRS) Astros II MK 6 AV atau Roket Astros dan 2 unit Meriam Caesar 155 yg bermarkas di Ngawi, Minggu (20/101/2019) pagi meriah dan mendapatkan perhatian anak-anak sekolah.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES