Peristiwa Nasional

9 Kepala Negara Hadiri Pelantikan Presiden, TNI-Polri Siapkan Pengamanan Khusus

Sabtu, 19 Oktober 2019 - 17:20 | 98.65k
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. (FOTO: Istimewa)
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. (FOTO: Istimewa)

TIMESINDONESIA, JAKARTAPanglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menyatakan kesiapan untuk pengamanan dan pengawalan sembilan kepala negara  yang menghadiri pelantikan presiden dan Wakil Presiden di Gedung MPR-DPR RI, 20 Oktober 2019 besok.

Terkait hal ini, Polri dan TNI telah menyiapkan skenario pengawalan dan pengamaman khusus untuk tamu VVIP ini.

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menuturkan penugasan personel TNI-Polri untuk pengamanan dibagi menjadi tiga wilayah. Di ring 1, merupakan kewenangan Pasukan Pengamanan Presiden. Di ring 2, merupakan tanggung jawab TNI sedangkan ring 3 dari Polri.

"Dan ring 3 adalah di bawah tanggung jawab gabungan antara TNI-Polri dan unsur lainnya," ujarnya, Sabtu (19/10/2019).

Sementara itu, H-1 atau Sabtu (19/10/2019) jelang pelantikan,  jalan menuju pintu belakang Gedung MPR-DPR RI dan Palmerah ditutup. 

Aparat gabungan dari Polri dan TNI dengan bersenjata lengkap sudah bersiaga di sekitar lokasi. 

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto juga menyampaikan kendaraan taktis milik aparat kepolisian dan TNI juga disiagakan di sepanjang Jalan Gelora atau persis di depan pintu belakang Gedung DPR untuk pengamanan pelantikan presiden. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES