Indonesia Positif

Safari Peduli Lansia BMH Jatim gerai Malang, Bagikan Paket Sembako

Sabtu, 19 Oktober 2019 - 10:34 | 41.96k
Bagian Program dan Pendayagunaan BMH gerai Malang, Ruwiyanto, S.Kom Berikan paket sembako kepada lansia di Desa Wonorejo, Kamis (17/10). (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)
Bagian Program dan Pendayagunaan BMH gerai Malang, Ruwiyanto, S.Kom Berikan paket sembako kepada lansia di Desa Wonorejo, Kamis (17/10). (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Lembaga Amil Zakat Nasional Laznas Baitul Maal Hidayatullah BMH Jatim gerai Malang,  safari bagikan paket sembako kepada orang lanjut usia (lansia) di berbagai wilayah Kabupaten Malang, Kamis (17/10). 

Manajer Operasional BMH Jatim gerai Malang Sony Abdul Karim, S.PdI menjelaskan pada TIMES Indonesia, setiap bulannya tim bagaian pendayagunaan dan program keliling ke berbagai desa di pelosok kabupaten Malang dengan membawa paket sembako yang di berikan kepada lansia duafa yang dijumpainya. 

"Program peduli lansia sifatnya insidental, sasarannya secara acak, penyalurannya kepada lansia tergantung dari lansia yang di jumpai pada saat tim kami di lapangan," jelas Karim. 

Paket sembako berisi beras, minyak, gula, kopi, susu, teh, mie instan, sabun cuci, pasta gigi, kecap senilai dua ratus lima puluh ribu rupiah.

"Kebetulan pada pekan ini, tim kami berkunjung ke Desa Wonorejo Kecamatan Singosari dan Desa Codo Kecamatan Wajak, mereka silaturahmi ke beberapa tokoh masyarakat sambil membawa paket sembako Suport dari donatur kami," lanjut Karim. 

Pria kelahiran Surabaya tersebut berharap safari BMH Jatim gerai Malang dalam program membagikan sembako bisa bermanfaat untuk masyarakat terutama bisa menambah gizi untuk para lansia dijumpainya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES