Peristiwa Nasional

Akhiri Masa Kerja, Presiden RI Jokowi Silaturahmi dengan Jajaran Kabinet

Jumat, 18 Oktober 2019 - 16:01 | 86.19k
Presiden Joko Widodo menggelar silaturahmi dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla beserta seluruh jajaran anggota Kabinet Kerja di Istana Negara, Jakarta, Jumat (18/10) siang. (Foto: Setkab RI for TIMES Indonesia)
Presiden Joko Widodo menggelar silaturahmi dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla beserta seluruh jajaran anggota Kabinet Kerja di Istana Negara, Jakarta, Jumat (18/10) siang. (Foto: Setkab RI for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTAPresiden RI Jokowi (Joko Widodo) menggelar silaturahmi dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla beserta istri Mufidah Kalla dan seluruh jajaran anggota Kabinet Kerja di Istana Negara, Jakarta, Jumat (18/10) siang.

Didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo, presiden dan wapres berfoto bersama seluruh anggota Kabinet Kerja di tangga depan halaman Istana Merdeka, Jakarta sebelum acara silaturahmi dimulai.

Hadir di acara ini Ketua DPR RI Puan Maharani yang sebelumnya menjabat sebagai Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), anggota DPR RI Yasonna Laoly yang sebelumnya menjabat sebagai Menteri Hukum dan HAM, juga Wakil Menteri Keuangan Mardiasmo, Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu) AM Fachir dan Wakil Menteri ESDM Archandra Tahar.

Selain itu tampak pula Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Kepala BKPM Thomas Lembong, Kepala BEKRAF Triawan Munaf, dan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan. 

Usai melakukan foto bersama, acara dilanjutkan dengan silaturahmi di dalam Istana Negara dengan penampilan Elek Yo Band, group band yang beranggotakan Kabinet Kerja.

Jumat (18/10) ini memang merupakan hari kerja terakhir Presiden RI Jokowi, Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Kabinet Kerja atau pemerintahan periode 2014-2019. Minggu (20/10) siang, Jokowi akan kembali dilantik sebagai Presien RI periode 2019-2024 bersama Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Dhian Mega
Sumber : Setkab

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES