Peristiwa Daerah

Deklarasi Merah Putih Warnai Pelantikan Kades di Benteng Pendem Ngawi

Kamis, 17 Oktober 2019 - 22:21 | 80.65k
Para kepala desa dan forkopimda mengucapkan deklarari merah putih di Benteng  Pada bersamaan dengan prosesi pelantikan kades.  (Foto: Ardian Febri Tri H/TIMES Indonesia)
Para kepala desa dan forkopimda mengucapkan deklarari merah putih di Benteng Pada bersamaan dengan prosesi pelantikan kades. (Foto: Ardian Febri Tri H/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, NGAWI – Pelantikan 177 kepala desa (kades) di Benteng Van Den Bosch atau Benteng Pendem Ngawi berlangsung khidmat dan sarat nasionalisme. Usai dilantik Bupati Ngawi Budi Sulistyono (Kanang), para kepala desa melakukan deklarasi merah putih bersama jajaran forkopimda.

Di halaman benteng peninggalan kolonialisme Belanda tahun1845 itu, deklarasi dikumandangkan ratusan kades dan undangan sambil membentangkan bendera merah putih berukuran panjang.

Deklarasi-Merah-Putih-2.jpg

"Saya Bupati Ngawi bersama seluruh kepala desa dan warga Ngawi mendukung pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2024. Merdeka, Merdeka, Merdeka!!," demikian pernyataan deklarasi merah putih tersebut.

Menurut Bupati Ngawi Budi Sulistyono atau akrab dipanggil Kanang, deklarasi merah putih tersebut sebagai wujud bahwa warga Ngawi mendukung presiden dan wakil presiden RI terpilih. Serta menampik anggapan masyarakat tidak cinta presiden RI.

Menurut Kanang, meskipun mundur dari jadwal pelantikan kades telah sesuai  dengan peraturan yang berlaku. Dan sejak  awal, pelantikan diupayakan bisa dilakukan secara serentak. Bahkan pelantikan kades dengan jumlah lebih dari seratus orang tersebut merupakan yang pertama di Ngawi juga di Jawa Timur.

Guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, pelantikan kades di Benteng Van Den Bosch atau Benteng Pendem di Kelurahan Pelem, Ngawi tersebut dikawal ketat aparat.  Personel dari Polres Ngawi dan TNI AD melakukan pengamanan selama prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah kepala desa. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Madiun

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES