Olahraga

Persib Bandung vs Persebaya, Empat Hal Ini Buat Bajul Ijo Siap Tantang Maung Bandung

Kamis, 17 Oktober 2019 - 15:46 | 59.20k
Pertandingan Persebaya vs Persib pada pertemuan pertama. (Foto: kumparan)
Pertandingan Persebaya vs Persib pada pertemuan pertama. (Foto: kumparan)

TIMESINDONESIA, BALI – Pertandingan seru akan tersaji pada lanjutan kompetisi Shopee Liga 1 musim 2019 yang mempertemukan antara Persib Bandung melawan Persebaya Surabaya, Jumat (18/10/2019). Laga ini akan digelar di stadion I Wayan Kapten Dipta Gianyar Bali. Pertandingan dihelat diluar Bandung karena kepolisian tak memberikan izin keamanan.

Pertandingan ini menarik karena musim lalu Persebaya mempunyai catatan manis tiap bermain melawan Persib. Bahkan laga antara kedua tim ini pernah digelar di Bali musim 2018 lalu, dan Persebaya mampu unggul telak 4-1.

Berikut beberapa catatan lain sebelum duel antara kedua tim yang dikenal memiliki kedekatan antar suporternya tersebut

1. Head to head

Pada lima pertandingan terakhir, Persebaya Surabaya selalu menorehkan catatan positif. Mereka mampu menang tiga kali, satu kali imbang dan satu kali kalah. Sementara secara total Persebaya catatkan lima kemenangan dari sembilan pertemuan sejak era Liga Indonesia bergulir.

Berikut catatan head to head dalam lima laga terakhir

5/7/2019 Persebaya 4-0 Persib (Liga 1)

7/3/2019 Persebaya 3-2 Persib (Piala Presiden)

20/10/2018 Persib 1-4 Persebaya (Liga 1)

26/7/2018 Persebaya 3-4 Persib (Liga 1)

13/5/2010 Persebaya 0-0 Persib (Piala Indonesia)

2. Pesta Gol

Pada empat pertemuan terakhir terutama sejak Persebaya kembali bermain di kasta tertinggi selalu terjadi pesta gol. Minimal ada empat gol pada tiap pertandingan. Dalam empat laga itu, Persebaya produktif dengan mencetak 14 gol dan kemasukan 7 gol.

3. Bali dan Kenangan Manis Persebaya

Stadion I Wayan Kapten Dipta selalu menghadirkan memori manis untuk Persebaya. Musim lalu ketika melawan Persib di stadion yang sama, mereka mampu mengalahkan dengan skor telak 4-1. Kemenangan itu yang kemudian membawa Persebaya memperbaiki catatan prestasi dan kemudian mengakhiri kompetisi di nomor lima klasemen akhir.

4. Fandi Eko Utomo dan Irfan Jaya

Kedua pemain Persebaya ini termasuk produktif dalam urusan mencetak gol. Masing masing sudah mencetak tiga gol ke gawang Persib sejak musim lalu. Kedua pemain ini berpeluang kembali menambah pundi pundi golnya Jumat besok. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES