Peristiwa Nasional

30 Ribu Pasukan Amankan Pelantikan Presiden

Kamis, 17 Oktober 2019 - 13:38 | 94.05k
Prajurit TNI mengikuti Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pengambilan Sumpah serta Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI, Monas, Jakarta, Kamis, 17 Oktober 2019. (Foto: CNNIndonesia/Adhi Wicaksono)
Prajurit TNI mengikuti Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pengambilan Sumpah serta Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI, Monas, Jakarta, Kamis, 17 Oktober 2019. (Foto: CNNIndonesia/Adhi Wicaksono)

TIMESINDONESIA, JAKARTAPelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI akan dilaksanakan pada 20 Oktober 2019. Persiapan pengamanan oleh TNI dan Polri terus disiapkan. Sebanyak 30 ribu pasukan dikerahkan untuk pengamanan pelantikan Presiden.

TNI-Polri menggelar Apel Gelar Pasukan dalan rangka pengamanan pelantikan presiden dan Wakil Presiden RI di Jakarta, Kamis (17/10/2019).

Menurut Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, bahwa Panglima TNI dan Kapolri, serta lembaga lainnya, sudah siap melakukan pengamanan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI.

"Sejak hari ini, akan diterjunkan 30 ribu personel yang akan mengamankan beberapa titik. Sesuai dengan tugas masing-masing. Seluruhnya menjadi tanggungjawab tim gabungan TNI-Polri," katanya.

Marsekal TNI Hadi Tjahjanto juga menyampaikan, pihaknya siap mengawal penuh tamu undangan dari luar negeri dan undangan lainnya, di dalam negeri. "Kita akan dikawal penuh. Mulai dari hotel hingga lokasi pelantikan. Semua menjadi tanggungjawab kami," tegas Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.

Titik lainnya katanya, juga di gedung MPR/DPR Ri dan Istana Presiden. Selain itu, juga tempat-tempat ekonomi dan wilayah-wilayah lainnya. Juga Bandara dan obyek vital lainnya di Jakarta. "Logistik Pertamina dan obyek lainnya juga kita jaga ketat," tegasnya.

Pasukan sebanyak 30 ribu personel gabungan tambah Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, sudah dicek dan sepenuhnya sudah siap menjalankan tugas pengamanan pelantikan presiden dan wakil presiden. "TNI siap jaga NKRI," tegasnya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES