Peristiwa Daerah

Wali Kota Medan Dzukmi Eldin Terjaring OTT KPK 

Rabu, 16 Oktober 2019 - 12:23 | 40.33k
Juru Bicara KPK Febri Diansyah. (dok/TI)
Juru Bicara KPK Febri Diansyah. (dok/TI)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT), kali ini Wali Kota Medan Dzukmi Eldin.

Menurut Juru Bicara KPK Febri Diansyah, kegiatan OTT ini dilakukan tadi malam, Selasa 15 Oktober 2019. Ada dugaan setoran dari dinas tertentu ke wali kota.

Dalam kegiatan tersebut tim KPK juga dikabarkan sudah mengamankan uang senilai Rp. 200Jt sebagai barang bukti sementara.

"Barang bukti yang dibawa tim uang tunai senilai Rp 200 juta, uang tersebut diamankan karena diduga ada kaitannya dengan setoran dari dinas yang sudah beberapa kali berlangsung dab tim masih mendalaminya lebih lanjut," tutur Febri Diansyah saat dikonfirmasi TIMES Indonesia di Jakarta, Rabu (16/10/2019).

Untuk itu, Febri menuturkan semua ini masih dalam tahap penyidikan KPK sehingga semua informasi baik berkenaan dengan peningkatan status ataupun barang bukti yang lain akan disampaikan melalui konfrensi pers di KPK nanti sore. 

"Sesuai KUHP, penyidik KPK memiliki waktu sekitar 24 jam untuk menentukan status hukum mereka ini dan orang-orang yang terkait. Hasilnya akan disampaikan melalui konfrensi pers di KPK," ujar Febri Diansyah, juru bicara KPK. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES