Wisata

The Sanctoo Villas dan Spa and Bali Zoo Pilihan Liburan Artis

Rabu, 16 Oktober 2019 - 11:11 | 259.73k
Pengunjung menikmati suasana liburan di The Sanctoo Villas and Spa dan Bali Zoo. (foto: The Sanctoo Villas and Spa)
Pengunjung menikmati suasana liburan di The Sanctoo Villas and Spa dan Bali Zoo. (foto: The Sanctoo Villas and Spa)

TIMESINDONESIA, DENPASAR – Sebagai salah satu villa yang menawarkan liburan ekslusif, The Sanctoo Villas and Spa dan Bali Zoo juga banyak menjadi tempat pilihan dari para artis.

Villa yang berada di tengah desa dan persawahan di Desa Singapadu, Sukawati, Gianyar ini menawarkan suasana yang sangat privat dan luxury. Sejumlah artis pun tercatat pernah menikmati layanan The Sanctoo Villas and Spa, seperti Raditya Dika, Bebi Romeo, Donny Ada Band), Tria The Changcuters), Luise Anastasya dan masih banyak yang lainnya.

The Sanctoo Villas and Spa berada di kawasan Desa Singapadu, sebuah desa seni di Kabupaten Gianyar yang kondisinya relatif sunyi atau jauh dari kebisingan. Di belakang area villa, terdapat bukit ilalang yang di atasnya terdapat pura Gunung Sari.

The-Sanctoo-Villas-dan-Spa.jpg

Villa ini juga memiliki lokasi foto yang sangat ikonik, yakni jembatan yang sering dipakai untuk pra-wedding photo maupun photo session oleh wisatawan yang menginap, dan juga terdapat aliran sungai wos serta air terjun alami yang tetap terjaga keasriannya.

Tak hanya itu, villa yang mendapatkan penghargaan TripAdvisor sebanyak dua kali ini, dan penghargaan bergengsi lainnya seperti Bali Tourism Award (Bali Leading Family Resort) berada di kawasan Bali Zoo. Bali Zoo bukanlah kebun binatang biasa, melainkan tempat konservasi hewan/binatang dan tempat liburan bagi sanak keluarga yang berada di daerah Singapadu dengan Anak Agung Gede Putra selaku pemilik dari Bali Zoo itu sendiri dan The Sanctoo Villas and Spa.  

Resort Manager The Sanctoo Villas & Spa, I Putu Subali Adi Putra mengungkapkan, The Sanctoo Villa terdiri dari 12 unit villa yang dibagi menjadi dua tipe yaitu Garden Pool Villa dan River Pool Villa. Setiap villa memiliki ukuran 300 meter persegi memiliki privat pool seluas 4x7,5 meter.

The-Sanctoo-Villas-dan-Spa-b.jpg

“Para artis biasanya menginap di river pool villa, karena pemandangannya lebih luas dan terbuka, dengan aliran sungai wos sebagai pemandangannya,” kata Subali.

Menurut Subali, pihaknya tidak hanya menawarkan suasana alami yang privat, namun juga menawarkan Bali yang utuh. Mulai dari pengenalan adat dan budaya Bali, Spa dan Restoran dengan konsep kembali ke alam dan unik. Bagi tamu yang menginap di The Sanctoo Villas & Spa, secara langsung bisa masuk ke Bali Zoo secara gratis.

“Harga kamar ini sudah termasuk tiket menjelajahi Bali Zoo," tambahnya.

Tidak harus melewati gunung atau lembah, hanya lima langkah dari The Sanctoo Villas and Spa anda sudah sampai di Bali Zoo. Hal ini menjadi daya tarik lebih dari kami, karena The Sanctoo Villas & Spa adalah bagian dari Bali Zoo begitupun sebaliknya. Jadi tamu yang menginap tidak perlu susah-susah untuk mencari transportasi atau usaha keras jika ingin berkunjung atau menjelajahi Bali Zoo. 

Rata-rata tamu yang menginap disini, jarang ada yang keluar Villa karena apa yang kami suguhkan di The Sanctoo Villas & Spa sudah mampu memuaskan expetasi mereka dan mencerminkan Bali,” ujarnya.

Subali mengatakan hal saat ini yang tengah digandrungi wisatawan di Bali Zoo dan The Sanctoo Villas & Spa adalah mandi lumpur dengan gajah (Elephant Mud Fun). Ini merupakan satu-satunya program memandikan gajah yang ada di Indonesia - suatu program yang membangun kecintaan masyarakat terhadap satwa liar, dengan tujuan turut menjaga kelestarian satwa tersebut. 

“Pagi-pagi tamu diajak menyiapkan makanan untuk gajah, setelah itu tamu diajak memandikan gajah dengan lumpur,  lalu mandi di areal pasir, setelah itu dibersihkan dengan air bersih,” ucapnya. 

Untuk informasi lebih lanjut mengenai The Sanctoo Villas and Spa Bali bisa menghubungi melalui email ke [email protected] , telepon ke (0361) 4711222 atau melihat situs The Sanctoo di www.thesanctoovilla.com.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Bali

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES