Peristiwa Daerah

Bupati dan Kapolres Jombang Berharap Pilkades Berjalan Damai

Selasa, 15 Oktober 2019 - 22:46 | 26.11k
Bupati Jombang Mundjidah Wahab, saat memberikan sambutan dalam agenda ikrar damai Pilkades. (FOTO: Moh Ramli/TIMES Indonesia)
Bupati Jombang Mundjidah Wahab, saat memberikan sambutan dalam agenda ikrar damai Pilkades. (FOTO: Moh Ramli/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JOMBANG – Dalam ikrar aksi damai yang dilakukan di alun-alun Jombang Selasa (15/10/2019), Kapolres Jombang yakni AKBP Boby Paludin Tambunan mengatakan sudah banyak dinamika yang terjadi di lapangan terkait Pilkades.

"Kita sudah mulai memetakan menjadi tiga kategori. Ada desa yang aman, ada desa yang rawan, ada desa yang sangat rawan. Ini tentu membutuhkan pola-pola pengamanan yang cukup maksimal sehingga pelaksanaan pilkades nanti menjadi lancar kondusif sesuai dengan harapan kita bersama," katanya.

Oleh sebab itu, lanjut mantan Kapolres Kabupaten Bangkalan tersebut, karena para calon Kades sudah menyatakan ikrar dan menyatakan komitmen moralnya. Dan sudah berjanji serta disaksikan oleh Allah Subhanahu Wa Ta'ala, maka setiap Cakades harus konsisten nantinya pada hari H.

"Mari kita sama-sama sama melaksanakan pesta demokrasi pemilihan kepala desa serentak ini sesuai dengan unsur yang ada. Siapapun yang terpilih siapapun yang nanti dipilih itu adalah pilihan yang terbaik," ujarnya.

Semantara itu, Bupati Jombang, Mundjidah Wahab menginginkan, pesta demokrasi tingkat desa pada tanggal 4 November 2019 nanti berjalan dengan damai dan sesuai prosedur.

"Mari kita semua bangun kebersamaan. Ini semua dengan hajat yang sama memajukan desa masing-masing. Yang jadi semoga bermanfaat, yang tidak jadi ambil hikmahnya," katanya

Tidak hanya itu, perempuan berusia 71 tahun tersebut meminta di Pilkades tidak terjadi konflik yang berarti. Pasalnya, hal itu tentu sangat mencederai nama Kabupaten Jombang sendiri sebagai kabupaten yang damai dan tentram. "Kalau ada pemilihan Kades Jombang gegeran, iku isin pol (sangat memalukan sekali)," ujarnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Jombang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES