Peristiwa Daerah

Kasus Kebakaran di Jombang Meningkat, BPDB Imbau Masyarakat Terus Waspada

Senin, 14 Oktober 2019 - 13:03 | 70.99k
Gunadi, Kasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Jombang, Gunadi. (FOTO: Moh Ramli/ TIMES Indonesia)
Gunadi, Kasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Jombang, Gunadi. (FOTO: Moh Ramli/ TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JOMBANG – Masyarakat Kabupaten Jombang terus diimbau waspada terhadap terjadinya kebakaran. Ini karena, kasus kebakaran di Kabupaten Jombang, Jawa Timur terus meningkat.

Kasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jombang, Gunadi mengatakan, dari awal Bulan Januari hingga pertengahan bulan Oktober 2019 ini, ada 90 peristiwa kebakaran.

"Padahal tahun-tahun kemarin, kasus kebakaran masih 25 hingga 57 kejadian (kebakaran)," katanya Senin (14/10/2019)  kepada TIMES Indonesia, saat ditemui di kantor BPBD di Jalan KH Wahid Hasyim.

BPBD-Kabupaten-Jombang-b.jpg

Dalam 2019 ini, lanjut Gunadi, kasus kebakaran terbanyak yakni 60 persen kebakaran lahan atau seperti kebakaran sawah. Sisanya yaitu kebakaran gara-gara sampah hingga merembet kepemukiman warga, dan juga kebakaran rumah, yang disebabkan karena lupa mematikan kompor.

"Kalau khusus kebakaran rumah ini, kebanyakan disebabkan karena memasak. Lupa matikan kompor. Jadi bukan karena sebab adanya aliran listrik," jelasnya.

Untuk korban jiwa, BPDB mencatat hanya ada satu korban yakni seorang petani bernama Syaifulloh (58). Korban ditemukan tewas terbakar di kebun tebu Desa Keras, Kecamatan Diwek, Jombang, setelah berusaha mematikan kebun tebunya yang terbakar. .

"Kedepannya kami menghimbau jika memasak itu ya jangan sampai lupa (mematikan kompor). Dan yang penting juga kalau membakar sampah dimanapun tunggu sampai apinya mati agar tidak terjadi kebakaran," ujar Kasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Jombang, Gunadi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Jombang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES