Adv

Tangkis Hoaks, Kadiskominfosan Malut Ajak Nitizen Bijak Menggunakan Medsos

Senin, 23 September 2019 - 20:17 | 31.66k
Kadis Kominfosand Malut, Burhan Mansur (Foto: Istimewa)
Kadis Kominfosand Malut, Burhan Mansur (Foto: Istimewa)

TIMESINDONESIA, MALUKU UTARA – Kadis Kominfo & Persandian Provinsi Maluku Utara (Malut), Burhan Mansyur mengajak generasi muda Malut untuk bijak dalam menggunakan media sosial (medsos). Tidak gampang terpengaruh dengan berita hoaks, atau informasi-informasi yang mengumbar kebencian.

Berita hoaks bisa membuat masyarakat mudah diadu domba, sehingga mencederai persatuan dan kesatuan. Menurutnya, dengan bijak bermedsos, juga salah satu cara sederhana dalam menanamkan Nilai Bela Negara.

“Jangan ditelan mentah-mentah informasi yang diperoleh dari medsos, saring dulu baru dishare, ini merupakan salah satu upaya menangkis hoaks,” jelas Kadis Burhan dihadapan peserta Sosialisasi dan Evaluasi Kegiatan Bela Negara  beberapa saat lalu.

Kegiatan sosilisasi tersebut adalah upaya Direktorat Jenderal Potensi Pertahanan, Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, untuk menanamkan kembali kepada generasi muda, khususnya para pelajar/mahasiswa tentang Nilai Dasar Bela Negara.

Dalam kesempatan sosilisasi tersebut, Direktur Bela Negara, Brigjen TNI Tandyo Budi R., mengulas kembali sejarah perjalanan bangsa Indonesia dalam meraih kemerdekaan.

“Ada sekitar tiga ribuan suku bangsa, dan tujuh ribuan jumlah bahasa daerah yang ada di Negara Indonesia, perbedaaan-perbedaan yang terbingkai dalam Bhinneka Tunggal Ika ini, justru menjadi perekat, menjadi kekuatan kita, untuk Indonesia yang lebih maju ” terang Tandyo Budi.

Adapun peserta sosialisasi bela negara ini diikuti oleh kalangan mahasiswa, yaitu perwakilan dari kampus-kampus yang ada di provinsi Malut, dan kalangan LSM yang aktif di kegiatan Anti Narkoba. (adv)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES