Peristiwa Daerah

Tak Hanya Parkir, Ternyata Ini Penyebab Kemacetan di Kecamatan Genteng

Senin, 23 September 2019 - 20:20 | 69.44k
Truck Fuso terlihat melintas di jalan raya Gajah Mada, Genteng. (FOTO: Erwin Wahyudi/TIMES Indonesia)
Truck Fuso terlihat melintas di jalan raya Gajah Mada, Genteng. (FOTO: Erwin Wahyudi/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Penataan parkir di bahu jalan yang saat ini diterapkan untuk mengurai kemacetan di Jalan raya Gajah Mada, Kecamatan Genteng, Banyuwangi, menurut warga akan percuma. Hal itu lantaran masih banyaknya kendaraan besar atau roda 6 yang masih melintas dengan bebas di jalan tersebut.

"Menurut kami yang paling berdampak pada kemacetan itu ya kendaraan besar. Seperti truk tanki dan truk fuso, kendaraan itu yang paling buat macet," terang Rohadi, salah seorang dagang di Jalan Raya Gajah Mada Genteng, Senin (23/9/2019).

Menurut Rohadi, di pertigaan lampu merah Genteng Wetan dan di perempatan lampu merah Genteng Kulon, rambu rambu larangan sangat terlihat jelas. Bahwa kendaraan tersebut tidak boleh melintas. Tetapi kenyataanya kendaraan tersebut setiap hari melintas tanpa ada teguran ataupun sanksi dari petugas.

"Kami berharap petugas bisa menindak kendaraan masuk kotaa, agar lalu lintas menjadi nyaman," harapnya.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Banyuwangi, AKP AM Rido Ariefianto menyampaikan, pihaknya akan segera menindaklanjuti hal tersebut dan akan melakukan tidakan tegas jika kedapatan ada truk yang melintas di zona larangan tersebut. 

"Kami berterimakasih kepada masyarakat yang sudah memberikan informasi penting terkait kemacetan di Kecamatan Genteng. Sesuai dengan fungsi lalu lintas, kendaraan yang kedapatan melanggar akan kita tidak tegas dan tentunya juga akan kita sanksi," jelasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Banyuwangi

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES