Gaya Hidup

Angkat Lakon Babad Tanah Jawa, Master Donasikan Hasil Pentas ke Penderita Kanker Anak

Kamis, 19 September 2019 - 23:41 | 212.32k
Poster pementasan teater oleh Master (Malang Study-club For Theatre) 23 - 24 November mendatang. (foto : Istimewa)
Poster pementasan teater oleh Master (Malang Study-club For Theatre) 23 - 24 November mendatang. (foto : Istimewa)

TIMESINDONESIA, MALANG – Malang Study-club For Theatre (Master) akan menggelar pentas "Babad Tanah Jawa" di Gedung Kesenian Gajayana, Kota Malang mulai 23 sampai 24 November 2019.

Pementasan cerita datangnya Syekh Subakir di Jawa ini, disutradarai oleh Ekwan Wiratno. Kabarnya akan dikemas dengan paduan visual art, musik, dance dan teater yang spektakuler. Pementasan ini juga dikabarkan sebagai yang terbesar digelar di Kota Malang.

Hasil pementasan, akan didonasikan untuk anak penderita kanker anak. Hal ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian sekaligus pembuktian bahwa seni tidak hanya untuk keinginan individu, namun juga bisa bernilai sosial.

pementasan-teater.jpg

"Ya kalau ditanya kenapa sama anak kanker karena kami ingin berbagi harapan kepada mereka," ungkap Mukhlis 'Sabun', bagian relasi publik panitia pementasan, Kamis (19/9/2019).

Master juga meluncurkan baju pementasan yang hasilnya nanti akan didonasikan penderita kanker anak. Pemesanan kaos bisa dilakukan mulai hari ini hingga menjelang pementasan.

Penggarapan pentas ini tidak main - main. Memadukan berbagai unsur kesenian tentu tidak mudah. Ekwan mengungkapkan, pementasan ini berani mengklaim diri sebagai yang terbesar karena porsi penggarapan dalam masing unsur pementasan digarap serius dan tidak setengah-setengah.

"Properti kami juga digarap dengan serius sehingga tergetnya sama seperti sungguhan," jelasnya.

Sebelumnya, Master hanya bergerak di bidang kritik teater yang kegiatannya dalam bentuk diskusi. Di bawah bimbingan dramawan Darmanto 'Dengkek', Master mencoba berproses kreatif lebih untuk mendalami cabang kesenian teater. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES