Peristiwa Daerah

Kota Blitar Menjadi Tuan Rumah Peringatan HUT ke 41 GM FKPPI

Kamis, 19 September 2019 - 10:44 | 107.89k
Pengurus Pusat Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri TNI-Polri (GM FKPPI) Telah Resmi Dilantik Oleh FKPPI di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Sabtu (18/4/2019) (Foto: istemewa)
Pengurus Pusat Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri TNI-Polri (GM FKPPI) Telah Resmi Dilantik Oleh FKPPI di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Sabtu (18/4/2019) (Foto: istemewa)

TIMESINDONESIA, BLITARKota Blitar, Jawa Timur akan menjadi tuan rumah peringatan  HUT ke-41 Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri  Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri atau GM FKPPI. Kegiatan akan digelar ada Sabtu (21/9/2019) - Minggu (22/9/2019) mendatang.

Ketua PC 1308 GM FKPPI Blitar, Bayu Setyo Kuncoro menyatakan akan melaksanakan kepercayaan PD XIII GM FKPPI Jatim yang memilih Blitar menjadi tuan rumah kegiatan peringatan HUT GM FKPPI dengan sebaik-baiknya.

"Bersama PD XIII GM FKPPI Jatim kami terus memaksimalkan persiapan kegiatan ini," ucapnya, Kamis (19/9/2019).

Bayu menjelaskan, kegiatan HUT ke-41 FKPPI  diawali dengan rapat pleno, kemudian resepsi yang diisi oleh sambutan Ketua Umum GM FKPPI dan Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Wisnoe Prasetja Boedi. Selanjutnya, Wakil Ketua MPR RI Dr. Ahmad Basarah yang juga Dewan Penasehat PD XIII GM FKPPI Jatim akan menyampaikan orasi kebangsaan dengan judul ‘’Pancasila Menjawab Tantangan Zaman; Harmoni Dalam Kebhinnekaan’’.

"Kemudian, pada Minggu 22 September, seluruh pengurus dan kader GM FKPPI Jatim ziarah ke makam Bung Karno dan beberapa kegiatan lain," tambahnya.

Bayu mengatakan, dipilihnya Blitar sebagai tuan rumah peringatan HUT ke-41 ini  merupakan bentuk apresiasi dari Ketua PD XIII GM FKPPI Jatim atas  kiprah luar biasa para kader GM FKPPI di Blitar selama ini. Ada beberapa kader GM FKPPI Blitar saat ini terpilih menjadi anggota DPRD yakni, Yudi Maira, Dedik Hendarwanto, Didik, Ridho Handoko dan Bayu Setyo Kuncoro.

"Pengalaman kami sebagai kader GM FKPPI sangat penting bagi kami untuk mengemban amanah sebagai anggota DPRD di Blitar,’’ tegas pria yang juga menjabat Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Blitar ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Blitar

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES