Peristiwa Nasional

Terkait Karhutla, Mendagri RI Merasa Disentil Presiden Jokowi

Selasa, 17 September 2019 - 20:07 | 38.77k
Mendagri RI Tjahjo Kumolo. (FOTO: Dok. TIMES Inonesia)
Mendagri RI Tjahjo Kumolo. (FOTO: Dok. TIMES Inonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTAMendagri RI Tjahjo Kumolo mengaku, dirinya merasa ditegur oleh Presiden Jokowi karena Pemda dinilai belum optimal dalam menangani kebakaran hutan dan lahan (karhutla). 

"Kalau sejak awal, sebagaimana sentilan pak Presiden, ya sama saja beliau nyentil saya juga, karena menyangkut. Walaupun kami tidak punya garis memberi sanksi kepada kepala daerah, tapi kami kan sudah ingatkan," ucap Tjahjo, di Tangerang Selatan, Selasa (17/9/2019).

Menurutnya, peran kepala daerah sangat penting dalam mengantisipasi Karhutla. Dia menerangkan, seluruh perangkat pemerintah daerah hingga tingkat bawahnya harus digerakkan manakala diketahui muncul titik api pemicu kebakaran tersebut.

"Kalau ada api sedikit, langsung dipadamkan. Menggerakkan kan bisa dari perangkat sampai tingkat bawah. Adanya Forkominda kabupaten/kota, provinsi, kecamatan kan tugasnya untuk mengantisipasi kalau ada suatu hal," tutur Tjahjo.

Sejatinya, tegas Tjahjo, kepala daerah tidak dapat meninggalkan tanggungjawabnya mengatasi kebakaran hutan. Namun begitu, ia menyebut pihaknya tidak bisa memberi sanksi kepada kepala daerah yang dinilai lalai mengatasi kebakaran tersebut.

"Kalau sampai (pejabat) daerah nggak hadir ya harus dipertanyakan, tapi kan kita nggak bisa beri sanksi. Wong dia otonom. Dia dipilih rakyat daerah. Beda dengan TNI-Polri yang bisa mengganti dan memberi sanksi. Kita nggak bisa. Kemendagri nggak bisa beri sanksi," uajr Mendagri RI. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES