Peristiwa Nasional

Usai Pelantikan Dua Pejabat Baru, Pimpinan KPK Semakin Solid

Senin, 16 September 2019 - 15:55 | 38.74k
Pimpinan dan pegawai KPK berfoto bersama setelah acara pelantikan terhadap dua pejabat setruktural KPK, di gedung KPK, Jakarta, Senin (16/9/2019). (Foto: Edi Junaidi ds/TIMES Indonesia)
Pimpinan dan pegawai KPK berfoto bersama setelah acara pelantikan terhadap dua pejabat setruktural KPK, di gedung KPK, Jakarta, Senin (16/9/2019). (Foto: Edi Junaidi ds/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Usai menggelar acara pelantikan terhadap dua pejabat setruktural nya. Tampak kemesraan antara semua pimpinan KPK dengan seluruh pengawainya. Mereka terlihat semakin solid dipenghujung jabatannya. 

Hal itu, berhasil dirangkum dalam pantauan langsung jurnalis TIMES Indonesia di Gedung KPK Lantai lll, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Senin (16/9/2019). 

Tampak mereka sedang asik mengambil foto bersama, dengan senyum yang menampakkan keceriaan nya masing-masing. Dari semua pimpinan yang hadir serta seluruh undangan baik dari Kejaksaan, Rohaniwan sampai kedua pejabat yang baru dilantik berswafoto bersama-sama.

Sebelum membubarkan diri masing-masing, Agus Rahardjo kepada Awak Media yang sedang menunggu untuk melakukan dorstop sambil senyum. "Ya baru saja kita melaksanakan pelantikan terhadap dua pejabat setruktural KPK. Yaitu Sekjen yang baru dan Direktur Penuntutan yang baru," kata Agus Rahardjo.

Dengan demikian, sebagai Ketua Pimpinan yang sebentar lagi akan diganti dengan ketua KPK yang baru. Dia berharap kepada kedua pejabat struktural yang baru tersebut, bisa mengemban amanah nya dengan baik.

"Ya semoga maksimal saja kerjanya, dan ingat sumpahnya ketika tadi disumpah itu sudah cukup menjadi bekal integritas mereka sebagai pejabat penting KPK," tandas Agus Rahardjo, Ketua Pimpinan KPK.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES