Indonesia Positif

Karnaval di Jabung, Babinsa Koramil 0818/ 23 Jabung Sertu Sasmito Menjadi Pusat Perhatian Warga

Minggu, 15 September 2019 - 12:07 | 124.63k
Babinsa Desa Sukopuro Sertu Sasmito bersama Bhabinkamtibmas bersinergi dalam Pam Jalan Sehat Desa Sukopuro
Babinsa Desa Sukopuro Sertu Sasmito bersama Bhabinkamtibmas bersinergi dalam Pam Jalan Sehat Desa Sukopuro

TIMESINDONESIA, MALANGBabinsa Koramil 0818/ 23 Jabung Sertu Sasmito turut menyukseskan puncak rangkaian kegiatan peringatan Hari Besar Nasional (HBN) Peringatan HUT RI ke- 74 digelar oleh Desa Sukopuro, Kecamatan Jabung, Kab Malang.

Dengan penuh semangat, warga Desa Sukopuro mengikuti karnaval, Minggu (15/9/2019). Karnaval dimulai dari Gapura Batas Desa dan berakhir di depan Balai Desa Sukopuro.

Sertu Sasmito berkeliling untuk memberikan motivasi, semangat kepada peserta dan warga yang menyaksikan. Sesekali Babinsa ini melambaikan tagan pada penonton karnaval sebagai bentuk sapaan.

Babinsa-Koramil-B1956dc3c159510e8.jpg

Menariknya Babinsa yang terkenal akrab dengan warganya ini kerap diajak foto, baik oleh peserta karnaval maupun penonton (warga setempat).

Acara yang digelar satu hari penuh itu dibagi menjadi dua. Yaitu untuk pelajar dilaksanakan pada jam 13.00 WIB dan untuk umum (dewasa) dimulai jam 19.00 WIB.

Karnaval memamerkan berbagai kesenian tradisional, seperti bantengan, jaranan, reog serta pakaian pejuang yang menggambarkan heroik, patriotisme bangsa.

Acara tersebut dihadiri oleh pejabat jajaran Muspika Jabung, termasuk Danramil 0818/ 23 Jabung Kapten Arh Salim Moch. Kasim yang di wakili oleh Serma Purdi, Babinsa Koramil 0818/ 23 Jabung Desa Sukopuro Sertu Sasmito, Bhabinkamtibmas Desa Sukopuro Aiptu Erhidayat, Perangkat Desa Sukopuro dan Panitia Hari Besar Nasional Desa Sukopuro.

Kepala Desa Sukopuro Tohari yang didampingi perangkat desa mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh komponen masyarakat, muspika serta babinsa dan Bhabinkamtibmas yang hadir serta memberikan motivasi dalam kegiatan karnaval HUT RI ini.

"Ini berkat kerjasama dan kekompakan Muspika termasuk Babinsa Koramil 0818/ 23 Jabung Sertu Sasmito dan warga sehingga karnaval dalam rangka HUT RI ke- 74 dapat berlajan dengan lancar dan sukses, semoga semangat kemerdekaan akan terus menyala dalam sanubari warga Indonesia," kata Kades Desa Sukopuro, Kecamatan Jabung, Kab Malang itu.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES