Peristiwa Nasional

Presiden Jokowi: Ibu Kota Negara Baru di Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kertanegara

Senin, 26 Agustus 2019 - 15:58 | 68.24k
Presiden Joko Widodo. (foto: Istimewa)
Presiden Joko Widodo. (foto: Istimewa)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Presiden Jokowi menyatakan bahwa pemerintah telah memutuskan Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kertanegarai di Provinsi Kalimantan Timur sebagai lokasi ibu kota negara yang baru. 

"Dari kajian lokasi paling ideal di sebagian Kabupaten Penajam Paser Utara dan sebagian di Kutai Kartangera Provinsi Kaltim," ujar Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Senin (26/8/2019). 

Alasan dua daerah itu menjadi lokasi ibu kota baru, di antaranya berada di tengah wilayah Indonesia dan risiko terjadinya bencana di daerah itu sangat kecil. 

"Risiko bencana minimal baik banjir, gempa, tsunami, tanah longsor. Lokasi strategis karena berada di tengah Indonesia," ucap mantan Gubernur DKI Jakarta itu. 

Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara dikatakan Jokowi juga dekat dengan perkotaan yang sedang berkembang, yakni Balikpapan dan Samarinda.

"Memiliki infrastruktur lengkap dan ada lahan yang dikuasai pemerintah seluas 180 ribu hektare," tandas Presiden Jokowi menyatakan, Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kertanegarai Kalimantan Timur sebagai lokasi ibu kota negara yang baru. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dody Bayu Prasetyo
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES