Peristiwa Daerah

IAPC 2019 Ajak Fotografer Tularkan Semangat Konservasi Satwa

Sabtu, 24 Agustus 2019 - 13:41 | 53.22k
Ratusan peserta IAPC 2019 mengikuti photo clinic di Bali Safari and Marine Park. (Foto: Imadudin M/TIMES Indonesia)
Ratusan peserta IAPC 2019 mengikuti photo clinic di Bali Safari and Marine Park. (Foto: Imadudin M/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BALI – Penyelenggaraan ajang tahunan International Animal Photo Competition tahun 2019 (IAPC 2019), menjadi ajang untuk mengajak seluruh masyarakat. Acara yang dimulai dari Bali Safari and Marine Park ini pun mengajak 250 fotografer untuk mendukung konservasi satwa lewat karya foto.

Deputy Director Taman Safari, Indonesia menyampaikan melalui seni karya foto itulah, kampanye konservasi bisa tersampaikan dengan baik kepada masyarakat umum. Bahkan, Bali Safari Park yang kental dengan ornamen budaya Pulau Dewata, menambah keistimewaan roadshow IAPC 2019 di Bali.

Ia menjelaskan dengan karya foto, Bali Safari Park yang merupakan bagian dari Taman Safari Indonesia (TSI) Group mengajak masyarakat untuk turut mendukung upaya konservasi satwa, terutama satwa endemik Bali (Curik Bali).

Ratusan-peserta-IAPC-2019-mengikuti-Photo-clinic-di-Bali-Safari-and-Marine-Park-B.jpg

"Kami ingin ini (foto) bisa disebarkan ke masyarakat luas. Bali memang indah, tapi di balik keindahan tersebut ada satwa yang terancam punah,” katanya. 

Hans menyampaikan Pulau Dewata merupakan salah satu destinasi wisata terbaik di Indonesia, dengan segala keindahan dan kulturnya yang memukau, wajar jika Bali menjadi favorit bagi turis mancanegara.

Acara roadshow IAPC 2019 yang berlangsung di Bali Safari Park, Kabupaten Gianyar, Bali, Sabtu (24/8/2019) diisi dengan berbagai kegiatan seru dan menarik. Para peserta nantinya diajak untuk mengeksplorasi satwa-satwa di Bali Safari Park dan mereka juga diberi pengetahuan seputar konservasi yang dilakukan Bali Safari Park sejak tahun 2007.

Di akhir acara, peserta akan diajak untuk merasakan Safari Journey, berkeliling Bali Safari Park dengan menggunakan kendaraan sekaligus berdekatan dengan satwa-satwa liar yang bebas berkeliaran. Para peserta dapat leluasa mengabadikan perilaku satwa liar di Bali Safari Park.

Ratusan-peserta-IAPC-2019-mengikuti-Photo-clinic-di-Bali-Safari-and-Marine-Park-C.jpg

Ia juga menyampaikan bukan hanya sebatas hiasan semata, Bali Safari Park memang menonjolkan konservasi satwa berbalut budaya khas Bali. Sebab, kultur Pulau Dewata memang menjadi favorit turis mancanegara.

Lomba foto IAPC 2019 pun tetap menonjolkan budaya Bali melalui model-modelnya yang mengenakan pakaian adat setempat. Ini juga menjadi upaya TSI, Bali Safari and Marine Park untuk mengampanyekan konservasi satwa, sekaligus mempromosikan budaya Bali yang menakjubkan.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Bali

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES