Peristiwa Daerah HUT Ke-74 RI

Merayakan HUT ke-74 RI, Ratusan Warga Desa Sidokaton Ikuti Lomba Mancing

Sabtu, 24 Agustus 2019 - 12:27 | 127.18k
Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab saat membuka festival Mancing di Desa Sidokaton Kecamatan Kudu Kabupaten Jombang, Sabtu, (24/8/2019) (FOTO: Moh Ramli/TIMES Indonesia)
Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab saat membuka festival Mancing di Desa Sidokaton Kecamatan Kudu Kabupaten Jombang, Sabtu, (24/8/2019) (FOTO: Moh Ramli/TIMES Indonesia)
FOKUS

HUT Ke-74 RI

TIMESINDONESIA, JOMBANG – Banyak cara dalam memperingati Kemerdekaan HUT ke-74 RI, salah satunya dengan melakukan lomba mancing. Seperti yang dilakukan warga Desa Sidokaton, Kecamatan Kudu, Kabupaten Jombang, Jawa Timur,  pada Sabtu (24/8/2019).

Dari pantauan TIMES Indonesia, setidaknya ratusan warga Desa Sidokaton mulai dari anak-anak, remaja hingga orang dewasa mengikuti memeriahkan agenda tersebut. Tidak hanya itu, agenda yang dilakukan di depan balai Desa Sidokaten itu, didatangi oleh berbagai elit Kabupaten Jombang.

Lomba-Mancing-Sidokaton-a.jpg

Antara lain, Bupati Jombang yakni Mundjidah Wahab, dari perwakilan Polres Jombang, DPRD Jombang dan juga dari jajaran Kejaksaan negeri Jombang. Kepala Desa Sidokaton, Supandi mengaku, agenda mancing mania ini sudah menjadi rutinan setiah tahun dalam HUT kemerdekaan Indonesia.

Lomba-Mancing-Sidokaton-b.jpg

Namun, untuk tahun ini pihaknya sangat begitu bangga karana jajaran pemerintah di kota santri bisa datang menyaksikan agenda tersebut. "Jarang sekali momen seperti ini. Mudah-mudahan lomba mancing bisa terlaksana baik lagi," ujarnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Jombang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES