Wisata

Wisata ke Bali, Coba Tips Sewa Mobil dari Bali Destiny Travel

Jumat, 23 Agustus 2019 - 15:33 | 128.10k
Ilustrasi mobil sewaan. (FOTO: smart-money)
Ilustrasi mobil sewaan. (FOTO: smart-money)

TIMESINDONESIA, DENPASAR – Beragam objek wisata di Bali, tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan untuk dikunjungi. Salah satu cara untuk dapat menikmati aneka wisata ini, bisa dilakukan dengan menyewa transportasi.

Seperti pada umumnya, daerah wisata memiliki banyak persewaan tranportasi. Namun agar tak kecewa dengan jasa sewa mobil, simak tips dari Bali Destiny Travel.

Cari Rental Mobil Terpercaya

Mencari persewaan mobil di Bali bisa dilakukan dengan beragam cara. Mulai mencari di situs internet, telfon agen persewaan, atau datang langsung ke tempat persewaan. Jika tidak, tanyakan kepada teman atau kerabat Anda yang tinggal di kota bersangkutan. Mintalah rekomendasi mereka soal tempat menyewa mobil yang aman. 

Salah satu rental yang dapat Anda jadikan refrensi situ pemesanan di Bali yakni Bali Destiny Travel. Berbagai kemudahan dapat Anda nikmatin mulai dari pemesanan melalu website yang mudah dan aman, pengiriman mobil yang cepat hingga layanan antar jemput baik ke Bandara maupun ke Hotel tempat Anda menginap.

Selain itu syarat untuk menyewanya pun tidak lah susah, Anda dapat memesannya melalui website atau nomor Whatsapp dengan melampirkan foto KTP dan SIM A. Dengan begitu liburan di Bali pun menjadi lebih menyenangkan.

Pesan Jauh-jauh Hari

Untuk menyewa mobil sesuai keinginan, sebaiknya pesan jauh-jauh hari. Sebab, jika pesan saat periode liburan, tidak menutup kemungkinan sulit mendapatkan mobil yang diinginkan ataupun mendapatkan harga yang lebih mahal.

Ketahui Kisaran Harga Sewa

Bagi penyewa transportasi penting mengetahui kisaran harga sewa mobil. Harga sewa ini pun berbeda tergantung di mana lokasi, anda menyewa mobil.

Lama Penyewaan

Jika menyewa transportasi di Bali, sebaiknya anda memperhatikan waktu sewa. Pada umumnya transportasi ini disewakan selama 10 jam baik dengan sopir maupun lepas kunci Pastikan Anda mengembalikan mobil sebelum habis waktu sewa. Jangan lupa tanyakan biaya tambahan apabila melewati batas waktu.

Lepas Kunci

Saat menyewa mobil, Anda diberikan opsi apakah mau "lepas kunci" atau tidak. Ini berarti apakah Anda mau menyetir mobil sendiri, atau mau menggunakan jasa supir. "Lepas kunci" alias menyetir sendiri tentu biayanya lebih murah. Jika Anda tak kenal daerah tersebut, ada baiknya menggunakan jasa supir.

Cek Kondisi Kendaraan

Sebelum membawa pergi mobil sewaan, cek terlebih dahulu kondisinya. Pastikan tak ada cacat apa pun pada badan dan bagian dalam mobil. Jika ada, laporkan kepada pihak penyedia jasa.

Tak sekadar fisik mobil, cek juga tiap fungsinya. Mulai dari rem, air, hingga aki mobil. Hal ini berguna untuk menghindari Anda ditipu ketika mobil dikembalikan.

Bayar Dimuka

Untuk menyewa mobil, penyewa  harus menyiapkan uang muka. Sebab, hampir semua penyedia jasa sewa mobil menerapkan sistem bayar di muka.

Anda bisa membayarnya langsung ketika memesan kendaraan. Karena tidak sedikit yang akan memberikan diskon jika Anda mengambil opsi ini. Namun, yang terpenting lainnua pastikan kembali, apakah mereka akan mengembalikan uang apabila terjadi pembatalan.

Bensin

Dalam menyewa mobil pastikan kendaraan lengkap dengan bensinnya. Anda mengetahui betul mobil yang Anda bayar sudah termasuk apa saja, misal bensin dan supir.

Siapkan Kartu kredit

Untuk sewa mobil di Bali, tidak salahnya menyiapkan kartu kredit. Sebab, menurut Bali Destiny Travel syarat ini untuk memastikan penyewa mobil merupakan nasabah yang telah tercatat di bank dan dianggap krebil serta memiliki asal usul yang jelas. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : TIMES Bali

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES