Politik

Tutup Muktamar V PKB, KH Ma'ruf Amin Ajak Kader PKB Kawal Nawacita Jilid II

Rabu, 21 Agustus 2019 - 22:24 | 36.95k
Wapres terpilih, KH Ma'ruf Amin. (Foto: Imadudin M/TIMES Indonesia)
Wapres terpilih, KH Ma'ruf Amin. (Foto: Imadudin M/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BADUNG – Wapres terpilih KH Ma'ruf Amin menutup Muktamar V PKB, yang berlangsung di The Westin Hotel, Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, Rabu (21/8/2019). Dia mengajak para kader PKB untuk aktif mengawal pembangunan lewat Nawacita Jilid 2.

KH Ma'ruf menyampaikan terima kasih pada PKB, yang sebelumnya telah mendukung penuh dan memenangkan pasangan Jokowi-KH Ma'ruf Amin.

"Saya berharap peran PKB ke depan terutama dalam menyukseskan program Pak Jokowi dengan saya Nawacita. Kedua PKB akan mengambil peran lebih besar, lebih aktif, sebagai partai yang lahir dari rahim Nahdlatul Ulama tentu yang utama harus mengambil peran seperti yang tadi disuarakan deklarasi Bali," katanya.

KH Ma'ruf menyampaikan, dalam Deklarasi Bali, PKB telah berkomitmen untuk menjaga Indonesia dari perpecahan, dari ketidakutuhan baik karena faktor-faktor yang sifatnya kesukuan, kedaerahan, maupun adanya ideologi-ideologi yang menyimpang dari kesepakatan-kesepakatan oleh para pendiri bangsa itu.

"Karena itu PKB harus ada di depan untuk menangkal paham-paham radikalisme, intoleran, maupun paham khilafah," katanya.

Dia juga sempat menyinggung tentang paham khilafah. Menurutnya, paham tersebut bagus, namun tertolak di Indonesia. Sebab, NKRI merupakan negara yang dibentuk berdasarkan kesepakatan.

"Indonesia ini dibentuk berdasarkan kesepakatan," katanya.

Seperti yang diketahui, Muktamar PKB berlangsung pada 20-21 Agustus 2019 di The Westin Hotel, Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali. Muktamar PKB mengusung tema 'PKB Melayani Ibu Pertiwi', dimeriahkan dengan  pesta rakyat, area nonton bareng, bazar hingga pameran foto.

Selain itu, dalam rangkaian Muktamar V PKB juga menghadirkan 1.000 kiai dari berbagai pelosok negeri dalam forum Munas Alim Ulama se-Indonesia dan diikuti oleh 3.000 peserta dari berbagai penjuru Indonesia. Pada muktamar PKB kali ini, Cak Imin kembali terpilih menjadi Ketua Umum PKB periode 2019-2024.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Bali

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES