Peristiwa Daerah

Puluhan Artis Nasional Siap Meriahkan Sanur Village Festival 2019

Senin, 19 Agustus 2019 - 12:15 | 155.00k
Indra Lesmana menyampaikan deretan artis yang akan memeriahkan Sanur Village Festival 2019. (Foto: Imadudin M/TIMES Indonesia)
Indra Lesmana menyampaikan deretan artis yang akan memeriahkan Sanur Village Festival 2019. (Foto: Imadudin M/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, DENPASARSanur Village Festival (SVF) 2019, akan segera dimulai pada 21 hingga 25 Agustus 2019. Festival yang masuk dalam 8 agenda besar pariwisata Indonesia, akan menghadirkan puluhan artis nasional.

Ketua Yayasan Pembangunan Sanur, Ida Bagus Sidharta, menyampaikan Sanur Village Festival akan banyak penampilan budaya, olahraga, hingga musik dengan menghadirkan musisi nasional.

"Banyak artis dan musisi nasional yang akan hadir memeriahkan festival tahun ini," kata pria yang akrab disapa Gusde, di Griya Santrian Art Gallery, Sanur, Kota Denpasar, Bali, Senin (19/8/2019).

Festival yang mengusung tema 'Dharmaning Gesing' kali ini nantinya akan menghadirkan dua panggung yang secara bergantian menyajikan kesenian tradisional, musik, dan fashion. Semua ornamen dekorasi hingga kulinernya pun akan menggunakan bahan bambu.

Sanur-Village-Festival-v1.jpg

"Bambu ini memiliki banyak manfaat itu yang akan kami angkat," katanya.

Musisi, Indra Lesmana menyebutkan berbeda dengan penyelenggaraan sebelumnya, tahun ini sejak dibuka SVF akan menampilkan artis nasional. Tercatat sekita 20 artis yang akan tampil dalam festival tahun ini.

Ia juga akan tampil berkolaborasi  dengan seniman Bali I Nyoman Windha bersama Sekehe Jegog, yang menggunakan instrumen berbahan dasar bambu.

"Ini akan menjadi pengalaman kedua bekerjasama dengan Pak Winda setelah tampil pada tahun 2005 lalu," katanya.

Sanur-Village-Festival-v2.jpg

Musisi yang akan tampil pada Rabu (21/8/2019) yakni Koko Harsoe dan Kuba Korownski, Pongki Brata, Indra Lesmana, Jegog Ochestra, Trio Lestari feat Mostly Jazz Grup, dan Crazy Horse feat Ocah. Lalu pada Kamis (22/8/2019) akan dimeriahkan penampilan Ito Kurdhi, Nostress, Dewa Budjana Mahandini, dan Katon Bagaskara.

Pada Jumat (23/8/2019) akan tampil Moonglade, Kunto Aji feat Mostly Jazz Group, Eva Celia feat Teza Sumendra, dan Andre Dinuth feat Anda. Sabtu (24/8/2019) akan tampil Nancy Ponto, Gus Tedja, Krakatau, dan Classic Rock. Sedangkan untuk hari terakhir, Minggu (25/8/2019) akan tampil Old Taro, Isyana Sarasvati, Navicula, dan Joni Agung.

Sepanjang lima hari pelaksanaan Sanur Village Festival (SVF) 2019, sejak pagi hingga malam, akan diisi berbagai aktivitas diantaranya futsal, kite surfing, sepeda gembira, fun beach game, aksi lingkungan, Sanur Golf Tournament, Santrian Regatta Sailing, Bali Internasional Triathlon, yoga, balap jukung, pameran UMKM, Bazaar kuliner, kontes selancar, dan parade budaya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Bali

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES