Indonesia Positif Ketahanan Informasi Nasional

Inilah upaya BNN Kabupaten Kediri Ciptakan Dunia Kerja Bersih Narkoba

Rabu, 14 Agustus 2019 - 14:37 | 74.74k
komitmen peserta untuk siap menjadi kepanjangan tangan BNN dalam menciptakan lingkungan kerja bersih penyalahgunaan narkoba. (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)
komitmen peserta untuk siap menjadi kepanjangan tangan BNN dalam menciptakan lingkungan kerja bersih penyalahgunaan narkoba. (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)
FOKUS

Ketahanan Informasi Nasional

TIMESINDONESIA, KEDIRI – Badan Narkotika Nasional/ BNN Kabupaten Kediri menggelar kegiatan pengembangan kapasitas masyarakat anti narkoba pada lingkup duni usaha, Rabu (14/08/2019).

Kegiatan yang bertempat di Symphoni Hall Front One Inn Kediri ini diikuti peserta dari berbagai perusahaan dan badan usaha yang ada di wilayah Kabupaten Kediri.

Kepala BNN Kabupaten Kediri AKBP L. Dewi Indarwati, Amk. SH. MM.  memaparkan bahwa tingkat kejahatan penyalahgunaan narkoba tertinggi berada pada golongan pekerja.

BNN-Kabupaten-Kediri-2.jpg

Menurutnya, BNN tidak dapat bekerja sendiri tanpa dukungan dari seluruh lapisan masyarakat.

“Mudah-mudahan dengan adanya pertemuan ini kita  mampu meningkatkan kepedulian dengan berperan aktif dalam Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di lingkungan kerja masing- masing.” tutur Dewi.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Tenaga Kerja Kab Kediri Dwi Hari Winarno memaparkan kebijakan terkait P4GN yang bisa diterapkan oleh perusahaan sesuai apa yang tercantum di dalam Permenakertrans No. PER. 11/MEN/VI/2005 tentang Pencegahan dan Penanggulangan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika Psikotropika dan Zat Adiktif lainnya di tempat Kerja.

Jesicha Yenni Susanty , S.H. , M.H. Ketua Eklesia Foundation yang juga hadir sebagai narasumber dalam kegiatan ini juga memberikan suntikan motivasi kepada peserta agar meningkatkan kepedulian terhadap penyalahgunaan narkoba karena menurut yesica setiap lapisanmasyarakat berpotensi menjadi bagian rantai bksnis prnyalahgunaan narkoba.

Apabila masyarakat mengetahui, melihat dan mendengar ada penyalahgunaan narkoba, segera hubungi kami di call center BNN Kabupaten Kediri (0354) 7415444 atau 082247566333.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES