Pendidikan

Kampus Paling Diminati se-Indonesia, Rektor UB Ajak Mahasiswa Baru Cinta Rakyat

Selasa, 13 Agustus 2019 - 13:57 | 263.48k
Sambutan Rektor Universitas Brawijaya, Prof Dr Ir Nuhfil Hanani AR MS di acara PK2MU 2019 Universitas Brawijaya. (FOTO: Adhitya Hendra/TIMES Indonesia)
Sambutan Rektor Universitas Brawijaya, Prof Dr Ir Nuhfil Hanani AR MS di acara PK2MU 2019 Universitas Brawijaya. (FOTO: Adhitya Hendra/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Rektor Universitas Brawijaya (UB), Prof Dr Ir Nuhfil Hanani AR MS, mengajak mahasiswa baru untuk cinta kepada rakyat. Hal itu disampaikan saat Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Universitas (PK2MU) 2019 Universitas Brawijaya di Lapangan Rektorat, Universitas Brawijaya, Kota Malang, Selasa (13/8/2019).

Prof Nuhfil menegaskan, bahwa mahasiswa harus memberikan manfaat kepada masyarakat. Mahasiswa, katanya, adalah calon pemimpin bangsa. Perjuangan belajar dan pengabdian kepada masyarakat merupakan keharusan sesuai Tri Dharma Peguruan Tinggi.

"Mahasiswa adalah calon pemimpin masa depan. Jadilah orang yang pandai. Orang yang mempunyai integritas dan cinta pada rakyatnya," katanya memberi semangat.

Universitas-Brawijaya.jpg

Di depan ribuan mahasiswa dan civitas akademika UB, Prof Nuhfil juga mengajak mahasiswa baru untuk aktif di organisasi kemahasiswaan. Baginya, aktif di organisasi adalah poin plus dengan niat selalu belajar.

"Ikuti aktivitas PK2MU 2019 ini dengan khidmat. Yang rajin belajarnya, ibadahanya ditingkatkan. Syukur-syukur jadi aktivis mahasiswa karena itu adalah modal untuk menjadi pemimpin di masa depan," bebernya.

Diikuti 14950 peserta, kegiatan ini dimulai dengan menggelar upacara penerimaan mahasiswa baru pukul 07.00 WIB. Usai upacara, ribuan mahasiswa melakukan atraksi memainkan perkusi. Atraksi dengan memainkan perkusi itu dicanangkan meraih Rekor MURI dengan pemain perkusi terbanyak.

Universitas-Brawijaya-b.jpg

Diberitakan TIMES Indonesia sebelumnya, Universitas Brawijaya (UB) menjadi kampus yang paling banyak diminati dalam SBMPTN (Seleksi Bersama Mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri) yang diumumkan LTMPT (Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi). UB tercatat menerima 5.616 calon mahasiswa dari jalur SBMPTN 2019.

“Dalam beberapa tahun berturut-turut, UB selalu menjadi kampus yang paling diminati oleh masyarakat Indonesia. Ditinjau dari jumlah mahasiswa baru, UB terbanyak di Indonesia,” pungkas Rektor UB Prof Nuhril dalam sambutannya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES