Peristiwa Nasional Info Haji 2019

Alhamdulillah, Kondisi Jamarat Hingga Mina Kondusif

Senin, 12 Agustus 2019 - 08:43 | 48.69k
Menteri Agama,  Lukman Hakim Saifuddin saat melihat arus pergerakan jemaah haji Indonesia. (FOTO: Kemenag)
Menteri Agama,  Lukman Hakim Saifuddin saat melihat arus pergerakan jemaah haji Indonesia. (FOTO: Kemenag)
FOKUS

Info Haji 2019

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kondisi terakhir Jamarat hingga Mina kondusif. "Alhamdulillah tadi di Jamarat kondisinya normal tidak terlalu padat. Jadi suasananya sangat kondusif," ujar Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, Minggu (11/8/2019) sore.

Menteri Agama mengatakan, arus jemaah haji yang dari dan menuju Jamarat lancar. Begitu juga arus dari Jamarat ke lokasi tenda jamaah di Mina. 

"Saya melihat adanya kelancaran arus pergerakan jamaah haji, tidak hanya Indonesia tapi seluruh jemaah haji menuju dan dari Jamarat. Ketika dari Jamarat kemari, ke tenda jamaah haji Indonesia, kondisinya juga baik. Alhamdulillah sejauh ini lancar," ucapnya.

Kemenag.jpg

Sekitar pukul 17.00 Waktu Arab Saudi (WAS), Menteri Agama bersama delegasi Amirul Hajj, sore itu berjalan menuju jamarat untuk melontar jumrah aqabah.

Mengenakan setelan baju koko dan kopiah hitam yang dipadu dengan sarung batik serta sepatu kets hitam, Menag tiba di Jamarat untuk lakukan wajib haji melempar jumrah aqobah. 

Usai melontar jumrah aqabah, Menag melanjutkan perjalanan menuju Tenda Misi Haji Mina. Gerimis kecil dan pelangi di langit sempat mengiringi perjalanan Menag menuju Mina. Sesekali Menag tampak meladeni para jemaah yg ingin selfie bersamanya. "Jangan pisah dari rombongan ya bapak ibu," ujar Menteri Agama kala itu.

Saat memasuki terowongan Muaishim, Menteri Agama sempat mendapati tim kesehatan sedang memberikan pertolongan pertama kepada sejumlah jamaah haji yang kelelahan sehingga harus mendapat perawatan dari petugas.

"Gak papa ya bu, hanya kelelahan.Ibu perlu istirahat sebentar saja," kata Menteri Agama memberi semangat kepada  jemaah itu.

Dalam perjalanan itulah Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mendapat fakta bahwa kondisi terakhir Jamarat hingga Mina kondusif. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES