Peristiwa Nasional

Tekan Polusi Udara, Dinas KPKP DKI Jakarta Bagikan Tanaman Gratis

Selasa, 23 Juli 2019 - 13:19 | 55.44k
ILUSTRASI - Polusi DKI Jakarta. (FOTO: Istimewa)
ILUSTRASI - Polusi DKI Jakarta. (FOTO: Istimewa)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta membagikan tanaman hias Lidah Mertua secara gratis kepada warga DKI Jakarta dengan syarat menunjukan KTP kepada petugas.

Sekretaris Dinas KPKP DKI Jakarta Suharini Eliawati mengatakan, program ini merupakan langkah menanggulangi polusi udara di Ibu Kota yang kian memprihatinkan. 

"Kalau pembagian gratisnya kan setiap saat, ditukar pakai KTP, 2 tanaman. Itu untuk koleksi yang sekarang kita punya," kata Suharini saat dihubungi, Selasa (23/7/2019).

Lebih lanjut Suharini menuturkan, bahwa saat ini pihaknya sedang melakukan proses lelang pengadaan tanaman tersebut. Nanti, pada bulan Agustus 2019 program ini akan dilaksanakan secara serempak. 

Tak hanya tanaman Lidah Mertua, Pemprov DKI Jakarta turut pula menyiapkan segala jenis tanaman lain yang bisa di dapatkan warga. 

Namun, pihaknya belum dapat memberikan kepastian akan tempat dan waktu pembagian tanaman tersebut. 

"Iya. Jadi salah satunya lidah mertua, tanaman-tanaman toga, alpukat, belimbing, pucuk merah juga ada. Iya. Jadi ini memang program kami. Tapi kita mulainya nanti bulan Agustus," ujarnya.

Suharini menjelaskan, bahwa tanaman lidah mertua dipercaya dapat menghasilkan oksigen atau O2 dan bisa menyerap karbondioksida secara baik. 

Walaupun, semua tanaman bersifat seperti itu, dia mengklaim berdasarkan penelitian pada tahun 2013, 15-18 pot tanaman lidah mertua dipercaya dapat turunkan polusi.

"Iya, cuma yang sudah ada penelitiannya, lidaj mertua itu lebih efektif. Tapi masih bisa diyakini semua tanaman itu menghasilkan O2 dan menyerap CO2," tutupnya 

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan penggunaan tanaman hias Lidah Mertua dipastikan bukan jadi langkah terakhir mencegah polusi udara di Ibu Kota.

"Apakah ini satu-satunya tentu tidak. Jadi, bagi-bagi tanaman gratis ini bagian dari usaha kita. Semua yang bisa kita kerjakan Insyaallah kita kerjakan," ujarnya selepas rapat paripurna DPRD DKI Jakarta, Senin (22/7/2019). (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES