Peristiwa Nasional

Kominfo Muba Sabet Medali Perak di Thailand

Minggu, 21 Juli 2019 - 17:51 | 58.07k
Medali perak diraih Kominfo Muba terkait inovasi Layanan Muba Siaga 112. (FOTO: Istimewa)
Medali perak diraih Kominfo Muba terkait inovasi Layanan Muba Siaga 112. (FOTO: Istimewa)

TIMESINDONESIA, PALEMBANG – Tim Dinkominfo Muba sebagai Delegasi Pemkab Muba (Musi Banyuasin) telah mengenalkan dan memaparkan Layanan Muba Siaga 112 sebagai Emergency Service Center di hadapan delegasi dari negara-negara di Kawasan Asia Pasifik yang tergabung dalam jaringan Asosiasi Global ContactCenterWorld.com di CCW APAC 2019 pada tanggal 16-19 Juli 2019 di Hotel JW Marriott Phuket Thailand.

"Alhamdulillah sebagai pendatang baru Tim Dinkominfo Muba meraih Medali Perak kategori Best Practice - Emergency Service Center yang di serahkan langsung oleh President of ContactCenterWorld.com Mr. Raj Wadhwani untuk Layanan Muba Siaga 112 yang dilaunching Bupati Muba Bapak Dodi Reza Alex Noerdin tanggal 25 Oktober 2018 lalu,"ungkap Dicky Mairindo Delagasi Pemkab Musi Banyuasin dalam rilisnya, Minggu (21/7/2019).

Menurutnya Ini bukan hanya persoalan penghargaan belaka, manfaat yang terpenting adalah dengan bergabung dalam asosiasi praktik terbaik Contact Centre di seluruh dunia kita bisa belajar bagaimana ide, pengalaman dan strategi yang saling diinformasikan oleh peserta konferensi ini dan pengetahuan yang dibagikan oleh profesional di bidang contact centre bersertifikasi internasional.

"Yang nantinya dapat dijadikan referensi bagaimana cara dan upaya kita untuk terus mengoptimalkan layanan contact centre yang diselenggarakan bisa lebih berkualitas dan berkelas dunia dalam memberikan layanan kepada masyarakat," ucapnya.

Hal-hal yang belum optimal tentu akan terus kita evaluasi. Kami memerlukan dukungan dari semua pihak agar tujuan mulia dari layanan ini berjalan sesuai harapan.

"#MubaSiaga112 selalu hadir dalam melayani telpon darurat anda untuk diteruskan kepada perangkat daerah/instansi kerja sebagai unit penanganan kedaruratan terkait," ucapnya.(*)

Pewarta : Fathur Rochman

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Palembang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES