Peristiwa Daerah

Padepokan Cinta Tanah Air Gelar Sekolah Desa

Jumat, 19 Juli 2019 - 17:28 | 71.46k
Pengasuh Padepokan Cinta Tanah Air, M Iksan saat berada di padepokan (foto: M Iksan for TIMES Indonesia)
Pengasuh Padepokan Cinta Tanah Air, M Iksan saat berada di padepokan (foto: M Iksan for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Prihatin dengan maraknya kepala desa maupun perangkatnya yang tersangkut korupsi, Padepokan Cinta Tanah Air menggelar Sekolah Desa yang diselenggarakan, Sabtu (20/7/2019).

Kegiatan yang diselenggarakan bersama TIMES Indonesia ini dalam rangka memberikan edukasi kepada kepala desa beserta perangkat dalam menggunakan anggaran maupun keuangan desa, sesuai aturan.

Tidak hanya kepala desa beserta perangkat desa se Kabupaten Malang mengikuti Sekolah Desa ini. Melainkan juga diikuti oleh mahasiswa, organisasi kepemudaan serta karang taruna.

Sedangkan pemateri dalam kegiatan tersebut yakni Tenaga Ahli Pengembangan Kapasitas Aparatur Desa, M Iksan dan Fakhrul Riza.

"Ini acaranya Pelatihan Keuangan Desa, berbasis Permendagri No 20 Tahun 2018 tentang Pengelolaan Keuangan Desa," ujar Pengasuh Padepokan Cinta Tanah Air, M Iksan kepada TIMES Indonesia, Jumat (19/7/2019).

Dia menjelaskan, pihaknya prihatin dengan maraknya kepala desa maupun perangkat desa yang terjerat kasus korupsi keuangan desa.

"Ada dua jenis kepala desa maupun perangkat yang tersangkut korupsi. Pertama, tidak paham sistem maupun aturannya. Kedua, memang sengaja melakukan korupsi," ungkapnya.

Berlatar belakang masalah itu, pihaknya menggelar Sekolah Desa yang melibatkan seluruh komponen maupun pemangku kepentingan terkait keuangan desa.

"InsyaAllah kegiatan Sekolah Desa tersebut akan dibuka oleh Bapak Suwadji, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa," tuturnya.

Selanjutnya dia berharap melalui Sekolah Desa yang diselenggarakan Padepokan Cinta Tanah Air  ini, kepala desa maupun perangkatnya paham mengenai aturan dan mekanisme penggunaan keuangan desa. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES