Peristiwa Daerah

Ada Impor Garam. Ketua DPRD Sumenep: Kami Prihatin Nasib Petambak Garam

Jumat, 19 Juli 2019 - 11:36 | 68.24k
Ketua DPRD Sumenep saat menemui Massa Aksi Pemuda Dan Petambak Garam Sumenep Di Depan Kantor DPRD Sumenep, Jumat (19/7/2019) (Foto: Ach. Qusyairi Nurullah/TIMES Indonesia)
Ketua DPRD Sumenep saat menemui Massa Aksi Pemuda Dan Petambak Garam Sumenep Di Depan Kantor DPRD Sumenep, Jumat (19/7/2019) (Foto: Ach. Qusyairi Nurullah/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SUMENEP – Ketua DPRD Sumenep, Herman Dali Kusuma menyampaikan keprihatinannya kepada nasib para petambak garam di Sumenep, Madura, Jawa Timur. Hal itu diungkapkan Herman saat menemui massa aksi pemuda dan petani garam di Sumenep, Jumat (19/7/2019) yang menuntut pencabutan impor garam.

Di tengah-tengah massa, Herman mengaku ikut serta merasa sedih karena garam rakyat yang tidak sebaik pada tahun 2018. "Apa pun tuntutan kalian, saya sepakat. Kalau mau ke PT. Garam ayok saya antar sekarang. Bersama saya ke sana," kata Herman pada peserta aksi.

Selain menyampaikan keprihatinan, Herman mengaku akan langsung mengirimkan surat ke pemerintah pusat soal jeritan tak terhingga petambak garam di Sumenep.

Herman langsung memanggil Kabag Humas DPRD Sumenep untuk mencatat tuntutan warga. "Saya pro terhadap tuntutan sampean semua. Mari kita buat dan kita kirim sekarang pusat," paparnya.

Ketua DPRD Sumenep kemudian meninggalkan massa aksi yang menolak soal kebijakan impor garam nasional yang merugikan para petambak garam di Sumenep.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Madura

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES