Peristiwa Daerah

Pilkada Serentak 2020, Mataram Cocok Dipimpin Perempuan

Jumat, 19 Juli 2019 - 10:09 | 53.82k
Ketua DPW PPP NTB Hj. Wartiah (kiri) Sekretaris DPW PPP NTB Muhammad Akri. (Foto: istimewa)
Ketua DPW PPP NTB Hj. Wartiah (kiri) Sekretaris DPW PPP NTB Muhammad Akri. (Foto: istimewa)
FOKUS

TIMESINDONESIA, MATARAMPilkada serentak 2020 sebentar lagi akan digelar di beberapa kabupaten/kota di Nusa Tenggara Barat. Salah satunya adalah Kota Mataram, beberapa figur sudah mulai bermunculan, dari pejabat birokrasi, politisi partai hingga kaum millenial profesional sudah mulai unjuk diri di permukaan.  

Figur perempuan dianggap mampu memimpin Kota Mataram menjadi daerah yang lebih maju dan menjadi Kota yang berprestasi. 

Hal ini disampaikan Sekretaris DPW PPP NTB Moh Akri kepada TIMES Indonesia di Mataram, Jumat (19/07/19). 

Menurut Sekretaris partai termuda di NTB ini,  sudah banyak perempuan yang terbukti mampu memimpin daerah di Indonesia ini. Seperti Tri Rismaharini yang sukses memimpin Kota Surabaya menjadi kota yang berprestasi tingkat dunia.

 

Menurutnya, Kota Mataram membutuhkan sosok perempuan sebagaimana di daerah-daerah lain seperti Kota Surabaya. 

"Perempuan sangat cocok dan pas untuk memimpin kota Mataram lima tahun kededepan," ungkapnya.  

Menurut ketua IKA PMII Kota Mataram ini, sosok perempuan di Kota Mataram sangat banyak. Salah satunya adalah Ketua DPW PPP NTB Hj. Wartiah, Hj. Selly.

"Dan banyak lagi perempuan-perempuan hebat lainnya di Kota Mataram. Tentu kita juga tidak kekurangan sosok perempuan hebat di NTB ini ya, lebih khusus kota Mataram," terangnya.  

Ditanya apakah mungkin PPP bisa berkoalisi dengan PDIP dan PKS?  

Anggota DPRD terlilih dapil 7 ini menjawab, tentu sangat mungkin untuk berkoalisi dengan PDIP, sebagaimana koalisi di nasional. 

"Koalisi dengan PDIP sangat mungkin ya, untuk mengikuti koalisi nasional. Bisa-bisa saja terjadi," kata Sekretaris DPW PPP NTB ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Mataram

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES